Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Pj Gubernur Minta Keuchik Terlibat Aktif Selesaikan Stunting di Aceh

Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki memberi arahan saat membuka Sosialisasi Percepatan Penurunan Stunting kepada ratusan Keuchik di seluruh Aceh, di Hermes Palace Hotel Banda Aceh, Kamis (21/12)

BANDA ACEH – Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki mengajak seluruh Keuchik di Aceh untuk terlibat aktif dalam kampanye percepatan penurunan stunting di Aceh, sebagai langkah menjaga generasi penerus.

Ajakan itu disampaikan Achmad Marzuki saat membuka kegiatan sosialisasi percepatan penurunan stunting kepada para Keuchik dari seluruh lokasi khusus penanganan stunting di Aceh, di Hotel Hermes Palace Banda Aceh Kamis, 21 Desember 2023.

Kegiatan itu telah berlangsung selama beberapa hari, diikuti kelompok Keuchik yang berbeda dari sejumlah daerah di Aceh.

“Kita harus bisa selesaikan stunting di seluruh Aceh. Kita akan tua dan anak-anak kitalah yang kelak akan membangun negeri ini. Merekalah yang kelak akan mengurus kita, mengurus negeri ini,” kata Achmad Marzuki.

Achmad Marzuki juga menyampaikan terima kasih atas dedikasi para Keuchik selama ini, dalam membangun gampong-gampong yang ada di Aceh.

Selain itu Achmad Marzuki juga berpesan kepada para Keuchik agar membangun komunukasi yang intens dengan pejabat terkait di daerah masing-masing, sehingga setiap aspirasi gampong juga sampai ke Gubernur.

Lebih lanjut, Achmad Marzuki meminta para Keuchik menjaga suasana di gampong-gampong tetap kondusif menjelang pelaksanaan pesta demokrasi berupa Pemilu dan Pilkada tahun 2024.

Sementara Pj Ketua TP PKK Aceh Ayu Candra Febiola Nazuar yang menyampaikan materi pencegahan stunting usai sesi pembukaan, mengingatkan para Keuchik akan bahayanya kekurangan asupan sebagai penyebab stunting pada anak.

Ayu menjelaskan, Badan Kesehatan Dunia (WHO) telah menetapkan Indonesia sebagai negara dengan status gizi kurang.

Penetapan ini didasarkan pada fakta angka stunting di Indonesia melebihi batas toleransi yang ditetapkan yakni maksimal seperlima (20%) dari jumlah keseluruhan balita.

Tingginya angka tersebut kata Ayu telah menjadi perhatian serius pemerintah pusat yang berkomitmen untuk melakukan upaya percepatan penurunan stunting.

Sebanyak 710 orang Kepala Desa (Kades) di 23 kabupaten/kota di Aceh mengikuti sosialisasi percepatan penurunan stunting yang digelar BKKBN Aceh di Hotel Hermes Palace Banda Aceh.

Lainnya

Menteri Pertanian Andi Arman Sulaiman.
Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdullah
Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi Gerindra, Kawendra Lukistian
Anggota Komisi VI DPR RI dari PKB, Rivqy Abdul Halim
Anggota Komisi IX dari Fraksi PKB, Neng Eem Marhamah
Pergerakan IHSG (Foto ilustrasi)
Skandal Situs Judi Online: Rp15 Miliar Mengalir ke Eks Pegawai Kominfo, Ada yang Dipakai Umrah
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto hari ini meresmikan Wisma Danantara Indonesia yang berlokasi di kawasan Gatot Subroto, Jakarta.
Indofood Tower
Gedung PT Phapros Tbk
Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Niko Fahrizal meresmikan Monumen Panser yang dibangun di Lapangan Blang Padang Banda Aceh, Senin (19/5). (Foto: For Infoaceh.net)
Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, kembali memicu kontroversi setelah mengancam akan memotong dana federal untuk Kota New York jika Zohran Mamdani terpilih sebagai wali kota.
Bos Nvidia Jual Saham Rp240 Triliun, Insider Panen di Tengah Reli Harga AI
Perizinan Berusaha Berbasis Risiko
Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian
Harga BBM Nonsubsidi Pertamina Naik per 1 Juli 2025
Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo
Ketua Dewan Pers, Komarudin Hidayat
Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri Akmal Malik mewakili Pemerintah menyampaikan keterangannya dalam sidang pengujian Pasal 115 ayat (3) UUPA pada Senin (30/6/2025) di Ruang Sidang MK. (Foto: Ist)
Karangan Bunga Berderet, KPK Diapresiasi Usai Tahan Orang Kepercayaan Bobby Nasution