Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Polisi dan Warga Amankan ODGJ Pelaku Siram Air Got dalam Meunasah Jeulingke

MA (45), ODGJ pelaku siram air got di Meunasah Gampong Jeulingke diamankan. (Foto: For Infoaceh.net)

Infoaceh.net, Banda Aceh –— Warga Gampong Jeulingke, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh geger dengan aksi penyiraman air parit (got) di dalam meunasah gampong setempat, Rabu malam (24/7/2024).

Ternyata perbuatan itu dilakukan oleh warga gampong setempat yang mengalami gangguan jiwa atau orang gangguan jiwa (ODGJ) yakni MA (45). Sebelumnya, ia juga pernah dirawat di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Aceh.

Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli melalui Kapolsek Syiah Kuala, Iptu Cut Laila Surya menjelaskan, kejadian berawal saat MA berteriak-teriak di jalan sekitar pukul 19.00 WIB.

Beberapa warga setempat mengetahui hal tersebut, namun tak dihiraukan lantaran mengetahui bahwa MA mengalami gangguan jiwa.

Sekitar pukul 21.00 WIB, kata perwira yang akrab disapa Cut Uya ini, MA mengendarai sebuah becak motor sambil membawa beberapa timba berisi air parit.

“Ia mendatangi meunasah gampong dan masuk ke dalam, lalu menyirami air got tersebut ke dalam meunasah,” ucapnya, Kamis (25/7/2024).

Setelah itu, MA langsung pergi meninggalkan meunasah. Tak lama kemudian, warga yang ke meunasah mengetahui hal ini dan melapor ke perangkat gampong.

“Lalu warga mencari MA dan dibawa ke meunasah gampong yang kemudian diserahkan ke Polsek untuk diamankan, guna menghindari amukan warga,” jelasnya.

Setelah itu MA dibawa oleh personel kepolsian bersama perangkat gampong dan keluarganya ke RSJ Aceh untuk menjalani rehabilitasi.

Perangkat Gampong Jeulingke Klarifikasi Terkait Video Viral

Peristiwa penyiraman air parit di meunasah Gampong Jeulingke viral di Instagram dan beredar di grup-grup WhatsApp. Tampak air hitam pekat berceceran dan membasahi lantai meunasah serta ambal sajadah.

“Telah terjadi penghinaan secara besar-besaran ini. Masya Allah, ini tanda-tanda kiamat ini,” ujar warga yang merekam video sambil memperlihatkan kondisi lantai meunasah.

“Telah terjadi penyiraman air got di meunasah Gampong Jeulingke, sudah bukan pekerjaan lagi ini,” ucap warga itu.

Ternyata, pelaku penyiraman adalah orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) berinisial MA (45) yang kerap berkeliaran di wilayah itu.

Lainnya

Ilustrasi. Nigeria tangkap jaringan pengedar narkoba manfaatkan perjalanan haji ke Saudi.
Aman Dikhianati Ayah Sendiri, Ayesha Kini Jadi Ibu Tiri
Disambut Hangat Trump di Gedung Putih, Netanyahu Ditolak Mentah-mentah Warga AS Termasuk Rabi Yahudi
Terungkap, Brigadir Nurhadi Tewas Setelah Ciumi Cewek Bokingan Ipda Haris Chandra
Fatwa Haram Tak Akan Hentikan Saya!
Rencana Ceramah Dr Zakir Naik, PCNU Malang: Jangan Provokatif
Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal membuka Musrenbang RPJM Banda Aceh Tahun 2025-2029. (Foto: Ist)
Bobby Nasution Baperan dan Mending Urus Kadis yang Ditangkap KPK
Golkar Minta DPR Segera Bacakan Surat Usulan Pemakzulan Gibran: Biar Tak Digoreng-goreng
Seluruh Kementerian Teriak Tambah Anggaran, Begini Kata Banggar DPR
Amanda Manopo jadi korban pelecehan saat dikerumuni fans di lokasi syuting, area sensitif diremas
Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dilakukan langsung oleh Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal bersama Bupati Aceh Tenggara M Salim Fakhry, Bupati Aceh Selatan Mirwan, dan Bupati Aceh Barat Tarmizi di Pendopo Wali Kota, Rabu (9/7/2025).
Garuda Indonesia menetapkan jamaah haji kloter 09 sebagai kloter terbaik dalam pelaksanaan ibadah haji Aceh 2025. (Foto: Ist)
Dalam upaya merancang arah pendidikan lebih adaptif dan bernilai spiritual, SMAN 9 Banda Aceh menggelar Rapat Kerja tahunan selama tiga hari, 7–9 Juli 2025. (Foto: Ist)
Sebut Fatwa Haram oleh MUI Hambat Indonesia Jadi Negara Maju, Pengusaha Sound Horeg Dirujak Warganet
Wisata Gratis Jelajahi IKN Sampai 28 Juli, Apa Saja yang Bisa Dilihat?
semangka

Semangka: Si Buah Manis Penyegar Jantung, Ini Sederet Manfaatnya!

Kesehatan & Gaya Hidup
Nikah Massal 100 Pasangan di Masjid Istiqlal

Bukan Zodiak, Ini Sifat Asli Pasangan Dilihat dari Golongan Darah

Kesehatan & Gaya Hidup
Indonesia Kembali Tambah Bebas Visa Jadi 15 Negara, Turki dan Brasil Resmi Masuk
Banyak PSK Berkeliaran di Ibu Kota, Pemerintah Akhirnya Buka Lokalisasi Resmi
Enable Notifications OK No thanks