Infoacehnet

Portal Berita dan Informasi Aceh

Ketua DPRA dan Wagub Fadlullah Akhirnya Berdamai Usai Gaduh Soal Alhudri

Pertemuan Ketua DPRA Zulfadli dengan Wagub Aceh Fadhlullah atau Dek Fad usai kisruh soal Plt Sekda Aceh, Senin (24/2). (Foto: For Infoaceh.net)

Infoaceh.net, Banda Aceh — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Zulfadli dan Wakil Gubernur (Wagub) Aceh Fadhlullah atau Dek Fad akhirnya bertemu dan sepakat berdamai.

Pertemuan kedua tokoh itu berlangsung pada Senin sore (24/2/2025) usai Zulfadli atau Abang Samalanga menuding Dek Fad dan Bendahara Partai Gerindra Aceh T Irsyadi sebagai dalang SK penunjukan Alhudri sebagai Plt Sekda Aceh.

Bahkan Zulfadli mengancam akan menurunkan Dek Fad dari jabatan Wakil Gubernur Aceh jika tidak merubah SK penunjukan Plt Sekda Aceh

Pertemuan Zulfadli dan Dek Fad difasilitasi oleh Sekretaris DPP Partai Aceh Kamaruddin Abu bakar alias Abu Razak untuk mengakhiri polemik dan kegaduhan penunjukan Plt Sekda Aceh Alhudri.

Dalam pertemuan Zulfadli dan Dek Fad, keduanya juga melakukan salam komando untuk memperlihatkan kekompakan ke publik.

Abu Razak meminta agar keduanya saling bekerja sama untuk membangun Aceh.

“Saya senang, keduanya kompak, mengedepankan semangat membangun Aceh, tidak ada permusuhan lagi, dan sekarang kembali fokus pada kerja bangun Aceh,” kata Abu Razak.

Pertemuan Wagub Aceh dengan Ketua DPRA jelang sore ikut melibatkan sejumlah tokoh kunci, di antaranya Majelis Tuha Peut Wali Nanggroe Sulaiman Abda, Ketua Fraksi Partai Aceh di DPRA Tgk Anwar Ramli, Tgk M. Yunus, Hendri Muliana dan Juanda Jamal.

“Semuanya ikut andil dalam mencairkan suasana. Karena semua kita betul-betul ingin berkerja untuk rakyat,” terangnya.

Abu Razak juga mengingatkan yang harus menjadi tujuan bersama adalah loyalitas kepada bangsa Aceh dan negara.

“Jadi, jangan bertindak merugikan pemerintah, merusak citra Aceh dan menyusahkan masyarakat luas,” imbaunya.

“Sekali lagi, saya berharap dan menyarankan agar semua pihak menghentikan saling adu argumen yang memecah belah di media maupun grup sosial media. Mari, kita satukan diri untuk memajukan dan membawa Aceh maju di kepemimpinan Mualem – Dek Fadh,” pungkasnya.

Lainnya

Bill Gates Gelontorkan Rp2,6 Triliun, Indonesia Jadi Lokasi Uji Coba Vaksin TBC
Penyidik Subdit Fismondev Ditreskrimsus Polda Aceh melakukan penyitaan satu rumah milik karyawan PT BPRS Gayo di Desa Hakim Bale Bujang, Kecamatan Lut Tawar, Aceh Tengah, Jum'at, 9 Mei 2025. (Fot: Dok. Ditreskrimsus Polda Aceh)
Puluhan remaja yang sebelumnya tergabung dalam kelompok geng motor di Bener Meriah menyatakan pembubaran diri secara resmi melalui deklarasi di Polres Bener Meriah, Kamis, 8 Mei 2025
Polres Langsa menerima dua pucuk senjata api ilegal yang diserahkan warga setempat. (Foto: Dok. Polres Langsa)
Membaca Al-Quran bukan sekadar melafalkan huruf-huruf Arab tanpa makna
Trik dan tips Sulianto Indria Putra, remaja biasa yang jadi jutawan muda lewat dunia digital, awalnya cuma Rp100 ribu
Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko meninjau Dapur MBG di Desa Lambung, Kecamatan Meuraxa, Banda Aceh, Jum'at, 9 Mei 2025. Foto, IST
Waspadai Penipuan, Ini 10 Tips Aman Bekerja di Luar Negeri bagi Calon Pekerja Migran Indonesia. Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Anggota DPR RI M Nasir Djamil
Ilustrasi perempuan berdoa sebelum makan. Ini jadwal puasa sunnah sebelum Idul Adha 2025, (Foto/Freepik).
Wakil Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi, Prof Stella Christie PhD di SMA Negeri 10 Fajar Harapan, Kamis (8/5)
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni USK Prof Dr Mustanir Yahya MSc
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ilustrasi sertifikat tanah
MegawatiⒸ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Heboh! Mahasiswi ITB Ditangkap karena Diduga Buat Meme Tak Senonoh Presiden Prabowo dan Jokowi.Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ketua KPU: Kami Tak Punya Cukup Wewenang Verifikasi Ijazah Peserta Pemilu. Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Enable Notifications OK No thanks