Abang-Adik Anak Wartawan Kecelakaan di Kuta Malaka, 1 Meninggal
Aceh Besar — Innalillahi Wainna Ilaihi Raji’un. Peristiwa kecelakaan yang merengut nyawa kembali terjadi di wilayah Kabupaten Aceh Besar.
Adalah seorang anak bernama Muhammad Raffi Resya (13), warga Gampong Lam Ara Eungkit, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar, meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas, yang terjadi pada Senin (5/4) sore.
Menurut informasi, kecelakaan yang merenggut nyawa itu terjadi di Jalan Air Terjun, Gampong Lam Ara Teunong, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar sekitar pukul 15.00 WIB.
Dalam kecelakaan tersebut, sepeda motor yang dinaiki dua abang-adik itu Muhammad Nafis Resya (14) dan Muhammad Raffi Resya (13) diduga menabrak truk Mitsubishi.
Kedua abang adik tersebut merupakan anak dari Saifuddin, berprofesi sebagai wartawan yang tinggal di Komplek Perumahan PWI Aceh Gampong Lam Ara Eungkit, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar.
Dirlantas Polda Aceh Kombes Pol Dicky Sondani Senin (5/4) sore membenarkan kecelakaan lalu lintas tersebut. Kasus kecelakaan lalu lintas yang merenggut nyawa itu pun kini dalam penanganan Satuan Lalu Lintas Polres Aceh Besar.
Dirlantas Polda Aceh turut menjelaskan kronologis kejadiannya. Pada saat kecelakaan, Muhammad Raffi Resya membonceng abangnya Muhammad Nafis Resya dengan mengendarai sepeda motor Honda Beat BL 5988 AAE.
Sepeda motor dikendarai Muhammad Raffi melaju dari arah Desa Lam Ara Teunong, menuju kawasan Air terjun.
Sementara mobil truk Mitsubishi Colt BL 8587 LG yang dikemudikan Anwar (41) warga Air Dingin, Kecamatan Simeulue Timur, Kabupaten Simeulue, melaju dari arah berlawanan, yakni dari Air Terjun menuju Desa Lam Ara Teunong.
Begitu tiba di lokasi kejadian, kata Kombes Dicky, diduga sepeda motor yang dinaiki abang adik itu melaju dengan cepat dan hilang kendali di tikungan.
Oleh karena melaju ke lajur kanan jalan dari arah Desa Lam Ara Teunong menuju Air Terjun dan menabrak bagian belakang mobil truk Mitsubishi Colt BL 8587 LG yang datang dari arah berlawanan.
Pengendara sepeda motor
Muhammad Raffi meninggal dunia di tempat. Sementara abangnya Muhammad Nafis Resya mengalami luka-luka dilarikan ke RSUD Indrapuri untuk mendapatkan penanganan medis, dan beberapa saat kemudian sudah dirujuk ke RSUDZA Banda Aceh untuk penanganan intensif. (IA)