Bantu Anak Penderita Kanker, Muslem Yacob Serahkan Kursi Roda

Kadis Sosial Aceh Dr Muslem Yacob menyerahkan kursi roda untuk anak penderita kanker di Gampong Ateuk Deah, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh Jum'at (23/2)

BANDA ACEH — Kepala Dinas Sosial Aceh Dr Muslem Yacob menunjukkan kepedulian dan kepekaannya terhadap warga yang sedang mengalami kesulitan dengan memberikan bantuan berupa kursi roda.

Satu unit kursi roda tersebut diberikan kepada seorang anak yang tengah berjuang melawan kanker, dan berasal dari keluarga kurang mampu di Gampong Ateuk Deah, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh. Jum’at, 23 Februari 2024.

Zahwa, orang tua dari anak penderita kanker usai menerima kursi roda merasa sangat bersyukur atas bantuan dari Pemerintah itu.

Kursi roda diharapkan dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam mobilitas sehari-hari anaknya, yang mengalami kesulitan berjalan sejak menderita penyakit kanker.

Muslem menyampaikan “Pemerintah Aceh senantiasa hadir untuk mendukung masyarakatnya, terutama dalam situasi sulit seperti ini. Bantuan kursi roda ini diharapkan dapat meringankan beban Zahwa dan keluarganya dalam menjalani proses perawatan.”

Bantuan ini bagian dari kebijakan sosial yang memprioritaskan warga kurang mampu dan membutuhkan. Pemerintah Aceh terus berupaya memberikan perhatian dan dukungan bagi mereka yang memerlukan bantuan, dengan menjadikan kesejahteraan masyarakat sebagai fokus utama. (IA)

Tutup