KNPI Aceh Festival Kreativitas Sumpah Pemuda
INFOACEH.NET, BANDA ACEH — Pemerintah Aceh mendukung dan apresiasi rangkaian festival kreativitas sumpah pemuda yang digelar KNPI Aceh dari 28 Oktober hingga 3 November 2024.
Acara pembukaan berlangsung di Museum Tsunami Aceh, Jum’at (1/11/2024). Kegiatan ini rangkaian dari peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-96 tahun.
Pj Gubernur Aceh diwakili Kadispora Aceh Nasir Syamaun mengatakan acara festival kreativitas sumpah pemuda sangat penting dilaksanakan.
“Kita tahu angka pengangguran 800 ribu orang lebih. Apakah muda atau pun tua. Itu menganggur,” kata Nasir dalam sambutannya.
“Sehingga menjadi pendorong angka kemiskinan di Aceh menjadi nomor 1 di Sumatera dan nomor 5 di Indonesia,” tambah dia.
Nasir menjelaskan kegiatan seperti ini harus didukung banyak pihak karena berdampak untuk memajukan daerah.
“Kita memberi apresiasi kepada ketua KNPI Aceh. Jika background ketua pengusaha dan politisi, maka hasilnya lahir kreativitas,” ujar Nasir.
“Pemerintah Aceh pasti mendukung seluruh kegiatan KNPI, apalagi yang sifatnya membangun kreatifitas pemuda,” imbuh dia.
Kadispora berharap kepada KNPI Aceh agar tidak melaksanakan kegiatan pada pada satu daerah, tapi perlu melibatkan pengurus KNPI kabupaten/kota.
“Anggota KNPI daerah perlu diberdayakan juga agar tidak terkonsentrasi di satu daerah saja. Kami juga punya kewajiban menginisiasi anggaran untuk KNPI,” ujar Nasir.
“Saya mewakili Pj Gubernur Aceh memberi apresiasi setinggi-tingginya dan berjanji akan memberi support untuk kegiatan KNPI ke depannya,” tutup Nasir Syamaun.
Ketua KNPI Aceh Aulia Rahman mengajak semua pemuda mengisi Hari Sumpah Pemuda dengan kegiatan positif.
“Ini adalah kegiatan kita mari kita meriahkan. Sumpah pemuda adalah ulang tahun pemuda. Mari kita isi dengan kegiatan positif,” pesan Aulia.
Aulia menyebutkan ada ragam even yang masuk dalam rangkaian Festival Kreatifitas Sumpah Pemuda KNPI Aceh tahun 2024.
Kegiatan dimulai dengan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di halaman Kantor Gubernur Aceh pada 28 Oktober 2024.