Infoacehnet

Portal Berita dan Informasi Aceh

Satu Lagi Pasien Corona di Aceh Sembuh

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani.

Banda Aceh — Kabar baik datang lagi dalam penanganan Coronavirus Disease (Covid-19) di Aceh. Satu lagi pasien positif Covid-19, berinisial Ih (37), warga Kota Banda Aceh, yang dirawat di RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh dinyatakan sembuh, dan sudah meninggalkan rumah sakit sejak Rabu (3/6) malam.

Hal itu disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani (SAG) saat melaporkan perkembangan terakhir penanganan Covid-19 per 4 Juni 2020, pukul 15.00 WIB, kepada awak media di Banda Aceh, Kamis (4/6)

SAG menjelaskan, Ih dinyatakan sembuh berdasarkan hasil dua kali pemeriksaan swab tenggorokannya yang terakhir dengan Real Time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) di laboratorium Balai Litbangkes Aceh, dan dua kali konfirmasi negatif virus Corona.

Artinya, Ih sudah sembuh setelah dirawat sejak 28 Mei 2020 oleh Tim Medis Covid-19 di RSUDZA Banda Aceh. “Hasil pemeriksaan swab Ih terakhir, dua kali berturut-turut, terkonfirmasi negatif,” tegas SAG.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Ih merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG) positif terinfeksi Covid-19. Meski ia memiliki riwayat perjalanan ke daerah penularan Covid-19 di Sumatera Utara, namun tidak menunjukkan gejala demam tinggi, flu, maupun nyeri tenggorokan. Ia melakukan pemeriksaan swab dengan RT-PCR untuk kepentingan perjalanannya ke luar Aceh.

Berdasarkan hasil pemeriksaan swab-nya itulah diketahui Ih positif Covid-19 dan kemudian dirawat di Ruang Isolasi Pinere, RSUDZA Banda Aceh. “Alhamdulillah, kita bersyukur Ih telah sembuh dan kita harapkan tetap menajalan protokol kesehatan selama proses pemulihannya,” pesan SAG.

Selanjutnya SAG mengataan, saat ini masih ada satu lagi kasus positif Covid-19 yang masih dirawat di Aceh, yakni Muk (51) warga Kabupaten Aceh Tamiang. Ia melakukan isolasi mandiri dan kondisinya kian membaik. Muk menunggu hasil uji swab yang diambil tim medis tiga hari lalu, dan sedang diperiksa oleh Balai Litbangkes Aceh.

Lainnya

Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko meninjau Dapur MBG di Desa Lambung, Kecamatan Meuraxa, Banda Aceh, Jum'at, 9 Mei 2025. Foto, IST
Waspadai Penipuan, Ini 10 Tips Aman Bekerja di Luar Negeri bagi Calon Pekerja Migran Indonesia. Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Anggota DPR RI M Nasir Djamil
Ilustrasi perempuan berdoa sebelum makan. Ini jadwal puasa sunnah sebelum Idul Adha 2025, (Foto/Freepik).
Wakil Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi, Prof Stella Christie PhD di SMA Negeri 10 Fajar Harapan, Kamis (8/5)
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni USK Prof Dr Mustanir Yahya MSc
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ilustrasi sertifikat tanah
MegawatiⒸ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Heboh! Mahasiswi ITB Ditangkap karena Diduga Buat Meme Tak Senonoh Presiden Prabowo dan Jokowi.Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ketua KPU: Kami Tak Punya Cukup Wewenang Verifikasi Ijazah Peserta Pemilu. Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Tragedi kebakaran yang menewaskan empat balita di Kendari, Sulawesi Tenggara, pada Selasa (6/5/2025). Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah
Exit Meeting Pemeriksaan Terinci Atas Laporan Keuangan Tahun 2024 di aula Lantai 3 Kantor Bupati Aceh Besar, Kota Jantho, Kamis (8/5).
Wamendikti Saintek Prof Stella Christie PhD saat berkunjung ke SMA Negeri 10 Fajar Harapan Banda Aceh, Kamis (8/5/2025)
DPD GRIB Jaya Provinsi Aceh
Enable Notifications OK No thanks