BSI Gandeng UTU Ciptakan 2.000 Wirausaha Baru di Aceh

BSI gandeng UTU Meulaboh ciptakan 2.000 wirausaha baru di Aceh lewat BSI Aceh Muslimpreneur

MEULABOH — Bank Syariah Indonesia (BSI) Region I Aceh membuka program BSI Aceh Muslimpreneur, program yang dibentuk pertama kali di Aceh tersebut mengembangkan potensi kewirausahaan untuk pemuda yang ada di Aceh.

Area Manajer BSI Meulaboh Abdul Aziz SW mengatakan tujuan dibentuk program tersebut untuk melahirkan para wirausaha muda dari Aceh akan diberikan bimbingan, dan menjadi pengusaha besar.

“Kita berharap dari Aceh khususnya dari kawasan Barat Selatan Aceh banyak melahirkan generasi kewirausahaan yang mandiri, dan sukses besar,” kata Abdul Azis di Aula Gedung Kuliah Terintegrasi, Kampus Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh, Aceh Barat, Rabu (1/3/2023) saat menyampaikan Insparing Speach dalam program BSI go to Campus.

Abdul Aziz mengungkapkan, pihaknya sangat optimistis mampu mencetak 2.000 wirausaha baru di Aceh melalui program BSI Aceh Muslimpreneur.

Program inkubator ini diharapkan mendorong para wirausaha muda dan muslimpreneur untuk membangun dan meningkatkan kapasitas usahanya, sehingga mampu bersaing di kancah global.

Program BSI Aceh Muslimpreneur ini sejalan dengan spirit perseroan untuk mendukung UMKM Go Halal, Go Digital dan Go Global.

“Adanya BSI Muslimpreneur Aceh ini memfasilitasi wirausaha muda berbakat di Aceh untuk menjadi agen-agen kebangkitan UMKM di Aceh,” kata Abdul Aziz

BSI Aceh Muslimpreneur mengajak wirausaha muda di Aceh untuk mengimplementasikan ide dan konsep bisnisnya yang nantinya akan dilombakan dalam ajang awardee BSI Aceh Muslimpreneur pada bulan Juni 2023.

Tahun ini, BSI Aceh Muslimpreneur 2023 terdiri dari 3 kategori di antaranya starter, scale up & sustainable. Kategori ini dipilih karena BSI Aceh Muslimpreneur ingin mengakomodir seluruh lapisan Wirausaha di Aceh.

Tahapan perlombaan dimulai dari scouting, program inkubasi, mentoring, penentuan pemenang dan pendampingan kewirausahaan. Dimana nantinya seluruh peserta BSI Aceh Muslimpreneur terpilih akan tergabung dalam komunitas UMKM Centre BSI di Aceh

Abdul Azis juga mengapresiasi Misi Universitas Teuku Umar yaitu “menghasilkan lulusan yang memiliki semangat tinggi dalam berwirausaha (enterpreneurship spririt)” yang menurutnya sangat sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan zaman. “saya rasa misi UTU ini sangat luar biasa dan patut diapresiasi karena memiliki semangat yang tinggi untuk menghasilkan lulusan yang memiliki semangat entrepreneurship,” pungkasnya.

Sebelumnya Rektor Universitas Teuku Umar Dr Ishak Hasan MSi yang diwakili Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Ibrahim SKM MMSc dalam sambutannya mengatakan kesempatan tersebut harus dimanfaatkan betul oleh pengusaha muslim yang ada di Aceh, terutama dikalangan mahasiswa Universitas Teuku Umar.

Sebab, ruang yang diberikan BSI dapat membangkitkan gairah baru dikalangan pengusaha muda muslim yang ada di Aceh, sehingga dengan kelanjutan program tersebut dan hadirnya pembinaan diharapkan lahir pengusaha sukses dari Aceh.

“Dengan lahirnya pengusaha sukses yang memiliki komitmen agama yang baik, akan membentuk lapangan kerja yang berlandaskan syariah. Mereka bisa menciptakan lapangan kerja, dan generasi muda kita mendapat peluang pekerjaan. Sehingga Aceh tidak lagi dicap sebagai provinsi termiskin di Indonesia,” kata Ibrahim

Selain itu, ia menyebutkan akan memberi dukungan besar terhadap langkah yang diberikan BSI tersebut dan mengajak seluruh masyarakat mensupport semua program BSI, sehingga banyak masyarakat mendapatkan manfaat besar dari program yang diberikan BSI. (IA)

Tutup