4 Atlet Paramotor PON Mendarat Darurat di Aceh Utara Akibat Mati Mesin
Cahyo juga menyebut insiden saat latihan sebelumnya, dimana jilbab salah satu peserta terlilit baling-baling mesin. “Itu terjadi saat latihan kemarin,” ujarnya.
Untuk pertandingan selanjutnya di nomor navigasi, panitia pelaksana cabang paramotor PON Aceh-Sumut akan memperkecil diameter lintasan penerbangan.
Para atlet yang mengalami pendaratan darurat tidak mengalami cedera dan tetap dapat melanjutkan pertandingan pada nomor lomba berikutnya, yaitu Task Economic, yang akan dipertandingkan sore ini mulai pukul 15.00 hingga 18.00 WIB.