Infoacehnet

Portal Berita dan Informasi Aceh

Ciro Alves Kartu Merah, Persib Takluk di Markas Malut United

Gol Malut United tercipta ketika pertandingan memasuki menit 65. Wahyu Prasetyo yang mengukir namanya di papan skor setelah bola hasil sundulannya meneruskan sepak pojok Adriano Castanheira melesat mulus ke dalam gawang Persib.
Samsuar M Saman
Malut United vs Persib (Sumber : instagram.com/malutunitedfc)

Infoaceh.net, JAKARTA– Malut United mengalahkan Persib Bandung dalam pertandingan pekan ke-31 Liga 1 di Stadion Kie Raha, Jumat malam WIB 2 Mei 2025. Hasil ini membuat tim tamu harus menunda pesta juara kompetisi kasta tertinggi sepakbola Indonesia musim ini.

Persib sejatinya butuh satu kemenangan lagi untuk memastikan gelar juara Liga 1 2024/2025. Akan tetapi, mereka malah harus mengakui keunggulan Malut United dengan skor 0-1 dalam pertandingan ini.

Gol Malut United tercipta ketika pertandingan memasuki menit 65. Wahyu Prasetyo yang mengukir namanya di papan skor setelah bola hasil sundulannya meneruskan sepak pojok Adriano Castanheira melesat mulus ke dalam gawang Persib.

Setelah kebobolan, situasi bagi Persib untuk bisa mengejar ketertinggalan semakin berat. Karena pada menit 72, wasit mengeluarkan kartu merah untuk Ciro Alves karena menyikut lawan.

Di sisa waktu yang ada, upaya terus coba dilakukan oleh pemain Persib untuk bisa menekan Malut United. Namun, sampai wasit meniup peluit panjang, tak ada gol tercipta.

Meski kalah, Persib tetap ada di puncak klasemen Liga 1 dengan raihan 64 poin hasil dari 31 pertandingan. Mereka kini tinggal bersaing dengan Persebaya Surabaya dalam memburu gelar juara.

Persebaya yang ada di urutan keempat klasemen dengan 53 poin masih berpeluang mengejar karena baru main sebanyak 30 kali. Mereka bisa mengejar bisa menang terus sebanyak empat kali, dan Persib takluk beruntun di tiga pertandingan sisa.

Malut United yang mendapat tambahan tiga angka naik ke urutan ketiga klasemen Liga 1. Tim promosi musim ini tersebut total membukukan 53 poin hasil dari 31 laga.

Susunan Pemain

Malut United: Wagner Augusto; Wahyu Prasetyo, Safrudin Tahar, Jesus Maria Sabater, Yance Sayuri, Alwi Slamat, Wbeymar Angulo Mosquera, Sony Norde (Frets Butuan 85′), Ahmad Wadil (Adriano Duarte Castanheira 46′), Yakob Sayuri (Rifal Lastori 90+2′), Diego Maximo Martinez.

Persib Bandung: Kevin Mendoza; Kakang Rudianto (Henhen Herdiana 84′), Nick Kuipers, Gustavo Franca, Edo Febriansyah, Mateo Kocijan (Gervane Adonnis 60′), Marc Klok, Beckham Putra (Febri Hariyadi 84′), Tyronne Del Pino, Ryan Kurnia (Adam Alis 60′).

Malut United yang mendapat tambahan tiga angka naik ke urutan ketiga klasemen Liga 1. Tim promosi musim ini tersebut total membukukan 53 poin hasil dari 31 laga.

Lainnya

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat kenaikan harga emas perhiasan telah memicu terjadinya inflasi tinggi di Provinsi Aceh pada bulan April 2025
Inovasi karya siswa sekolah menengah Aceh dipamerkan di momen peringatan Hardiknas 2025 di Kantor Gubernur Aceh, Jum’at (2/5)
Seorang warga Aceh asal Kecamatan Kuala, Kabupaten Bireuen dipulangkan dari Malaysia karena alami depresi berat. AZ tiba di Bandara Internasional SIM Blang Bintang, Aceh Besar, Kamis sore (1/5)
Bupati Aceh Barat Tarmizi SP melantik tujuh pejabat tinggi pratama eselon II di lingkungan Pemkab Aceh Barat, Jum'at sore(2/5). Sebelum dilantik, mereka menjalani tes urine. (Foto: For Infoaceh.net)
Letjen Kunto Arief Wibowo sempat dimutasi dari jabatan Pangkogabwilhan I sebelum kemudian keputusan mutasi itu dibatalkan
Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi dan Deputi Bidang Statistik Sosial BPS Ateng Hartono
Wakil Gubernur Aceh Fadhullah, menerima kunjungan silaturrahmi Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) Aceh, di aula rumah dinas Wakil Gubernur Aceh, Kamis malam (1/5/2025)
Pangdam IM Mayjen TNI Niko Fahrizal, menerima audiensi Plt. Kepala Bappeda Aceh Dr Husnan, Jumat siang (2/5) di ruang kerja Pangdam, Makodam IM, Banda Aceh
Ketua DPRK Sabang Magdalaina menandatangani berita acara penetapan Wali Kota Sabang terpilih, Jum'at sore (2/5). (Foto: Infoaceh.net/Andi Armi)
Malut United vs Persib (Sumber : instagram.com/malutunitedfc)
Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah, menerima kunjungan Menteri Besar Kelantan Yang Amat Berhormat Ustadz Dato’ Mohd Nassuruddin bin Haji Daud dan rombongan, di aula rumah dinas Wakil Gubernur Aceh, Jum’at (2/5). (Foto: For Infoaceh.net)
Petugas Damkar BPBD Aceh Besar memadamkan kebakaran yang terjadi di wilayah Aceh Besar beberapa waktu lalu
Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal dan Wakil Wali Kota saat meluncurkan QRIS Dinamis di Balai Kota, Jum'at (2/5/2025). (Foto: For Infoaceh.net)
Kuaci

Klub Ini Larang Kuaci Masuk Tribun Stadion

Olahraga
Pelatih Persib, Bojan Hodak (foto: Dede Idrus) Sumber : VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes Sumber : x.com/ManUtd
Para kuasa hukum santriwati yang disekap dan disodomi di Bsnda Aceh
Menurut Fadhli Irman, sebagai representasi rakyat yang digaji dan diberikan berbagai fasilitas oleh negara melalui uang rakyat, tentunya DPRK Aceh Selatan diharapkan dapat berkontribusi maksimal dalam pembangunan daerah.
Presiden Prabowo Subianto akan menghapus sistem outsourcing pekerja dan membentuk Dewan Kesejahteraan Buruh Nasional
Julen Lopetegui.