Muhammad Iswanto Buka Turnamen Gala Siswa Tingkat SMP se-Aceh Besar
Sebelumnya, Kadisdikbud Aceh Besar Bahrul Jamil dalam laporannya menyebutkan, turnamen tersebut memperebutkan total hadiah sebesar Rp 20 juta, dengan hadiah utama berupa uang pembinaan Rp 8 juta untuk Juara I, Rp 6 juta untuk Juara II, serta Rp 2,5 juta masing-masing untuk Juara III dan IV.
“Selain uang pembinaan, juara I hingga juara III juga akan mendapatkan tropi. Kami juga memberikan Rp 500 ribu untuk pemain terbaik dan top score,” ungkapnya.
Menurut Bahrul Jamil yang akrab disapa BJ, selain membentuk tim perwakilan ke tingkat provinsi, turnamen tersebut juga bertujuan untuk memperkuat karakter pelajar melalui olahraga.
“Kegiatan ini menanamkan sportivitas, disiplin, kerja keras, dan kecintaan terhadap sepak bola, sekaligus membangun semangat nasionalisme,” pungkasnya.
Turut hadir saat pembukaan, pejabat di jajaran Disdikbud Aceh Besar, Forkopimcam Peukan Bada, para kepala sekolah dan guru serta ratusan pelajar baik SD maupun SMP di Peukan Bada, serta hadir juga Pimpinan Bank Aceh Cabang Jantho, Capem Ajun dan Capem Keutapang.