Infoacehnet

Portal Berita dan Informasi Aceh

Persiraja Libas Dejan FC 2-0, Akhir Manis Perpisahan Mukhlis Nakata

Persiraja meraih poin penuh usai mengalahkan Dejan FC 2-0 dalam laga lanjutan Liga 2 2024/2025, di Stadion Harapan Bangsa Lhong Raya Banda Aceh, Ahad malam (5/1). (Foto: For Infoaceh.net)

Infoaceh.net, BANDA ACEH — Tuan rumah Persiraja Banda Aceh kembali membuktikan ketangguhannya di kandangnya saat menjamu lawan-lawannya.

Persiraja meraih poin penuh tiga angka usai mengalahkan tamunya Dejan FC 2-0 dalam laga lanjutan Liga 2 Indonesia Musim 2024/2025, di Stadion Harapan Bangsa (SHB) Lhong Raya Banda Aceh, Ahad malam (5/1/2025).

Laga Persiraja vs Dejan yang berlangsung mulai pukul 20.30 WIB dengan misi utama Laskar Rencong meraih tiga poin.

Gol pembuka untuk tuan rumah Persiraja terjadi di babak pertama pada menit 12 yang diciptakan oleh tendangan keras Matheus Henrique Machado hasil assist Deri Corfe.

Gol tersebut lahir dari situasi kemelut di depan gawang Dejan FC, dimana Deri Corfe memberikan umpan manis yang dimanfaatkan dengan sempurna oleh Machado.

Setelah mencetak gol, Persiraja tampil semakin percaya diri. Mereka mendominasi penguasaan bola dan menciptakan sejumlah peluang berbahaya. Skor 1 – 0 bertahan hingga turun minum babak pertama.

Memasuki babak kedua, Persiraja terus menekan, meskipun beberapa peluang mereka gagal berbuah gol.

Pada babak kedua, Persiraja menambah skor keunggulan menjadi 2-0.

Gol tambahan Persiraja diciptakan oleh Vivi Asrizal pada menit 77 berkat assist Matheus Henrique Machado.

Kali ini, Vivi Asrizal menunjukkan ketenangan saat menuntaskan peluang di depan gawang Dejan FC.

Dejan FC mencoba membalas, tetapi upaya mereka tetap kandas di hadapan pertahanan Persiraja yang tampil disiplin.

Dejan FC yang dilatih oleh Budi Sudarsono, kesulitan menembus pertahanan kokoh Persiraja.

Strategi bertahan sambil menunggu peluang serangan balik tidak mampu menghasilkan ancaman berarti bagi gawang tuan rumah.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tidak berubah. Persiraja keluar sebagai pemenang dengan skor akhir 2-0.

Kala menjamu Dejan FC di laga lanjutan Liga 2, meskipun sudah dinyatakan lolos ke babak 8 besar, Persiraja tetap ingin main habis-habisan dan menurunkan skuad utama.

Persiraja sengaja berpindah kandang dari Stadion H Dimurthala Lampineung ke Stadion Harapan Bangsa di Lhong Raya, demi bisa memecahkan rekor penonton terbanyak di Liga 2 musim ini.

Pasalnya, selama Stadion H Dimurthala Lampineung dilakukan renovasi, jumlah kapasitas berkurang drastis dari 12 ribu jadi 8 ribu.

Sehingga jumlah penonton Persiraja ikut berkurang, meskipun sudah menyesaki stadion.

Rekor penonton terbanyak Persiraja selama berlaga di Lampineung tercatat 7.857, yaitu saat Persiraja menjamu Persikota Tangerang, sekaligus penentuan lolos ke 8 besar.

Sedangkan penonton terbanyak selama di Liga 2 musim ini yaitu 10.275 orang, saat Persiraja menjamu PSPS Pekanbaru di awal musim lalu di Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh.

Tambahan tiga poin ini usai mengalahkan Dejan FC 2-0, Persiraja Banda Aceh makin kokoh di puncak Klasemen Grup 1 dan telah memastikan lolos ke babak 8 besar Liga 2.

Klasemen Liga 2 terbaru Grup 1, Persiraja meraih telah mengemas 33 poin hasil dari 15 kali main, 10 kali menang, tiga kali seri dan 2 kali kalah.

Sebaliknya, Dejan FC harus puas berada di peringkat ketujuh dengan 17 poin.

Hasil kemenangan Persiraja Banda Aceh 2-0 atas Dejan FC juga menjadi kado terindah untuk perpisahan Mukhlis Nakata sebagai pemain Laskar Rencong yang berakhir manis.

Lainnya

Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Joko Heri Purwono, saat konferensi pers, di Mapolresta, Rabu (14/5/2025).
Kadispora Kota Banda Ace Reza Kamilin SSTP
Bupati Aceh Timur Iskandar Usman Al-Farlaky menjamu makan Gubernur Mualem di Rumah Makan Sop Tamora, Kota Langsa, Rabu (14/5). (Foto: For Infoaceh.net)
Asisten III Sekda Aceh Muhammad Diwarsyah meluncurkan aplikasi Tugas Belajar SIKULA (Sistem Informasi Tugas Belajar) di Kantor BPSDM Aceh, Rabu (14/5)
Serah terima jabatan Ketua Dewan Pers periode 2022–2025 Ninik Rahayu kepada ketua baru periode 2025–2028 Prof Komaruddin Hidayat di Hall Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (14/5). (Foto: Ist)
Letkol Inf Faurizal Noerdin dipercayakan menjabat sebagai Dandim 0101/Kota Banda Aceh (KBA)
Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (FK USK), dr. Nona Suci Rahayu, Sp.N
Plt Sekda Aceh M Nasir Syamaun membuka acara Orientasi Anggota DPRK Aceh Tenggara masa jabatan 2024-2029 dihadiri Wakil Bupati Aceh Tenggara dr. Heri Al Hilal serta Ketua DPRK Aceh Tenggara Denny Febrian Roza di Hotel Hermes Palace Banda Aceh Selasa (13/5).
Ketua Tim Penggerak PKK Aceh Selatan, Devina Mirwan, yang juga istri Bupati Aceh Selatan Mirwan, turun langsung mengemudikan traktor membajak sawah
Musetti Taklukkan Medvedev Lewat Duel Dramatis di Roma, Tantang Zverev di Perempat Final, Foto. Internazionali BNL d'Italia
PSC 119 Provinsi Aceh
Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PKS, M Nasir Djamil dalam wawancara di kanal Metro TV
Penjual kue tradisional khas Aceh, Nek Ti (90), jamaah haji inspiratif asal Pidie Jaya
Dugaan Korupsi Chromebook Rp 9 T dan Google Cloud Rp 250 M Era Menteri Nadiem akan Diusut KPK
Ilustrasi suami dan istri dalam sebuah pernikahan. (Foto: Freepik)
Kakek di Ngawi Pasang Pipa di Alat Vital, Damkar Turun Tangan
Pemerintah melalui Petugas Penyelenggara Ibadah Haji Arab Saudi menyediakan layanan bus Shalawat gratis selama jamaah haji berada di Kota Suci Mekkah. (Foto: Ist)
Abraham Samad Merasa tak Miliki Kaitan dengan Kasus Ijazah Jokowi
Gampong Cot Lamkuweuh, Kecamatan Meuraxa, Kota Banda Aceh satu bulan setelah peristiwa tsunami tahun 2004. (Foto: Ist)
Enable Notifications OK No thanks