PSBS Bantai Persiraja 4-0 di Biak

PSBS Biak membantai Persiraja Banda Aceh dengan skor telak 4-0 dalam laga leg 2 semifinal Liga 2 2023/2024, di Stadion Cendrawasih, Biak Numfor, Papua, Kamis (29/2)

Biak — PSBS Biak membantai Persiraja Banda Aceh dengan skor telak 4-0 dalam laga leg 2 semifinal Liga 2 2023/2024, Kamis (29/2)

Tim Badai Pasific sukses meraih tiket ke Liga 1 musim depan.

Di Stadion Cendrawasih, Biak Numfor, Papua, PSBS mencetak gol pada menit ke-37. Alexsandro yang membukukan namanya di papan skor. Memanfaatkan umpan tarik, pemain Brasil itu menjebol gawang Persiraja.

Pada awal babak kedua, PSBS menggandakan keunggulan. Umpan silang Muhammad Tahir dari tendangan bebas pada menit ke-47, disambut oleh Alberto Goncalves dimuka gawang untuk menjadi gol.

Gol ketiga PSBS hadir empat menit berselang. Beto kembali mencatatkan namanya di papan skor. Melakukan aksi individu di kotak penalti Persiraja, Beto mampu menjaringkan bola dengan tendangan terarah.

Alexsandro mencetak gol keempat PSBS pada menit ke-66. Kesalahan pemain belakang Persiraja mengantisipasi umpan panjang bisa dimanfaatkan Alexsandro untuk mencetak gol dari dalam kotak penalti.

Di sisa pertandingan, PSBS atau Persiraja tak bisa mencetak gol.

Persiraja yang bertanding tanpa Andik Vermansah dan Ferdinan Sinaga, tidak bisa memberikan perlawanan berarti kepada tuan rumah. PSBS menutup pertandingan dengan kemenangan empat gol tanpa balas.

Skor 4-0 untuk kemenangan PSBS tak berubah, Ruben Sanadi cs menang agregrat 5-1 atas Persiraja di semifinal Liga 2.

Dengan hasil ini, PSBS melaju ke final Liga 2 2023/2024. Mereka juga sudah menunci tiket untuk promosi ke Liga 1 musim depan.

Di partai puncak Liga 2, PSBS akan berhadapan dengan pemenang antara Semen Padang dan Malut United yang bakal berlaga di Stadion Haji Agus Salim, Padang, pada Kamis (29/2/2024) sore WIB.

Kedua tim mempunyai peluang yang sama untuk ke final, leg I semifinal selesai 1-1.

Susunan Pemain

PSBS Biak (4-3-3): Mario Londok; Malcior Majefat, Fabiano Beltrame, Otavio Dutra, Ruben Sanadi; Febriato Uapmobin, Diandra Diaz, Muhammad Tahir; Alberto Goncalves, Alexandro Dos Santos, Osas Saha

Pelatih: Regi Aditya

Persiraja Banda Aceh (4-3-3): M. Fahri; Yasvani Yusri, Muhammad Revan, Zikri Ferdiansyah, Adam Maulana; Ridha Umami, Ade Suhendra, Rizky Yusuf; Arif Setiawan, Ramadhan, David Laly

Pelatih: Achmad Zulkifli

Tutup