Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

USK Wisuda 1.772 Lulusan, 442 Orang Predikat Cumlaude

Rektor USK Prof Samsul Rizal menyerahkan ijazah kepada lulusan saat wisuda di Gedung AAC Dayan Dawood, Rabu (10/11)

BANDA ACEH — Universitas Syiah Kuala (USK) melalui Sidang Terbuka menggelar wisuda 1.772 lulusan Pascarjana, Program Spesialis, Pendidikan Profesi, Sarjana dan Diploma, yang dilaksanakan secara daring dan luring di Gedung AAC Dayan Dawood Darussalam, Rabu (10/11).

Dari 1.772 wisudawan tersebut, sebanyak 442 orang di antaranya lulus dengan predikat pujian atau cumlaude. Dengan jumlah wisudawan hari ini, maka alumni USK saat ini mencapai 138.655 orang.

Selain itu, dua orang mahasiswa yang wisuda hari ini berhasil menorehkan prestasi di tingkat nasional. Keduanya adalah mahasiswa profesi dokter, yang berhasil memperoleh predikat nilai terbaik 1 dan 3 secara nasional saat mengikuti Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKMPPD).

Mereka adalah Almira Noreen dan Nurul Maghfirah, yang hadir mengikuti wisuda secara luring.

Rektor USK Prof Dr Ir Samsul Rizal MEng mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan. Rektor mengakui, saat ini USK masih harus melaksanakan wisuda secara daring dan luring. Sebab pandemi Covid-19 belum benar-benar usai hingga hari ini.

Rektor juga mengungkapkan saat ini USK sedang bertransformasi menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN BH). Tujuan USK menjadi PTN BH agar perguruan tinggi ini lebih baik lagi tata kelolanya, sehingga dapat lebih mudah dalam berakselerasi dalam mewujudkan visi misinya.

Untuk itulah, Rektor menegaskan, peningkatan statuta ini tidaklah identik dengan kenaikan uang kuliah.

“Dengan menjadi PTN BH, kita dapat lebih fleksibel dalam pengelolaan sehingga dapat meningkatkan mutu Tri Dharma dan daya saing lulusan,” ucap Rektor.

Selanjutnya, Rektor mengungkapkan, jumlah lulusan perguruan tinggi di Indonesia setiap tahunnya mencapai satu juta orang.

Sementara pertumbuhan lapangan kerja relatif lamban, sehingga sebagian besar dari alumni perguruan tinggi menjadi pengangguran.

Menurut Badan Pusat Statistik (BPS), tingkat pengangguran Indonesia periode Agustus 2021 adalah 6,49% atau 9,1 juta orang. Angka pengangguran terbesar terjadi pada kelompok anak muda yang berusia 20-29 tahun.

Karena itulah, Rektor menilai tidaklah mengherankan, jika ratusan ribu alumni perguruan tinggi masih tercatat sebagai pengangguran terbuka hingga saat ini.

Meskipun demikian, Rektor meyakini alumni USK yang wisuda hari ini telah dibekali ilmu dan diajarkan cara berfikir kreatif dan inovatif selama kuliah.

Mereka juga dilatih untuk menjawab berbagai persoalan, dan bahkan diterjunkan langsung ke tengah-tengah masyarakat untuk melihat permasalahan masyarakat dari dekat, serta ditantang untuk menyelesaikannya dengan bekal kompetensi yang telah mereka dapatkan sejak awal perkuliahan.

Bagi mereka yang berhasil mempraktekkan ilmunya dengan cara kreatif dan inovatif pada saat itu, ungkap Rektor, situasi apapun tidak akan menghalangi mereka untuk tetap produktif.

“Pada akhirnya, mereka bukan saja terhindar dari kluster pengangguran, akan tetapi mereka bahkan mampu membuka lapangan pekerjaan baru bagi para pencari kerja lainnya,” ucap Rektor.

Oleh sebab itu, Rektor optimis lulusan USK dapat survive di tengah persaingan dunia kerja yang sangat kompetitif tersebut. Sebab mereka telah memiliki modal kemampuan serta keterampilan yang mumpuni untuk bekerja di mana saja.

“Kompetensi yang mereka miliki sudah memadai untuk mandiri, berkompetisi, dan bersinergi dengan siapa saja. Yang mereka butuhkan hanyalah keberanian untuk mencoba, serta kelapangan hati untuk menerima apapun hasil yang diberikan oleh-Nya,” ucap Samsul. (IA)

Lainnya

Ilustrasi harga beras
Larangan Pamer dan Bangga dengan Dosa-dosa

Larangan Pamer dan Bangga dengan Dosa-dosa

Syariah
MA (46), warga Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu divonis lima bulan sepuluh hari karena terbukti mencuri 20 Kg beras dan dua tabung elpiji.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan bahwa pihaknya telah mencapai kesepakatan dagang awal dengan Indonesia, yang menghasilkan penurunan tarif dari 32 persen menjadi 19 persen.
Belum Ditahan, Jurist Tan Tersangka Korupsi Laptop Chromebook Diduga Pindah ke Australia
Konsultan Kemendikbudristek era Nadiem Makarim, Ibrahim Arief
Menteri Sosial Saifullah Yusuf
Cakupan imunisasi anak di Aceh masih rendah akibat penolakan dari masyarakat. (Foto: Ist)
Peletakan batu pertama pembangunan gedung Skill Lab Fakultas Kedokteran oleh Rektor USK Prof Dr Ir Marwan bersama Dekan FK USK Dr dr Safrizal Rahman, Selasa, 15 Juli 2025. (Foto: Ist)
Direktur Penyidikan Jampidsus Kejagung, Abdul Qohar
Ibu Negara Prancis, Brigitte Macron
ilustrasi
Viral video di media sosial yang menyebut Jepang akan blacklist atau memasukkan pekerja Indonesia ke dalam daftar hitam
Kejaksaan Agung (Kejagung) tengah mendalami dugaan keterkaitan investasi Google di Gojek dalam kasus korupsi pengadaan laptop Chromebook di Kemendikbudristek tahun 2019–2022.
Izinkan Saya Kembali ke Keluarga
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani
Spanyol kini dilanda situasi darurat bak neraka bocor. Lebih dari 1.000 orang dilaporkan meninggal dunia
Juru bicara Fraksi Partai Nasdem DPRK Banda Aceh Teuku Iqbal Djohan
Brigpol JD, anggota Satlantas Polres Lubuklinggau yang digerebek sedang ngamar dengan istri TNI atau Ibu Persit kini ditahan di tempat khusus (patsus) Polda Sumatera Selatan
Seorang wanita paruh baya, ZU (33) warga salah satu Gampong di Pidie Jaya ditangkap Unit Jatanras Satreskrim Polresta Banda Aceh. Ia diduga melakukan pencurian uang Rp20 juta di TK Az – Zahra, Kuta Alam Banda Aceh. (Foto: Dok. Polresta Banda Aceh)
Enable Notifications OK No thanks