Infoacehnet

Portal Berita dan Informasi Aceh

Ini Alasan Mengapa Menggambar Wajah Nabi Muhammad SAW Dilarang

Apa yang dilakukan majalah Charlie Hebdo dengan membuat karikatur Nabi Muhammad صلى الله عليه وسلم dan mempublikasikannya benar-benar melukai umat Islam.

Situasi ini makin diperparah dengan dukungan Presiden Prancis Emmanuel Macron atas mengatasnamakan kebebasan berekspresi.

Wajar saja jika umat Islam di dunia marah karena membuat karikatur Nabi sama saja dengan melecehkan Rasulullah صلى الله عليه وسلم.

Selain menghina kesucian Rasulullah, karikatur itu juga merendahkan martabat Islam sebagai agama yang damai.

Bagaimana pandangan syariat terkait pembuatan karikatur Nabi Muhammad صلى الله عليه وسلم?

Berikut alasan mengapa membuat gambar Nabi Muhammad dilarang keras dalam Islam.

Dalam kaidah syariat, hukum menggambar atau melukis makhluk yang memiliki ruh (manusia dan hewan) adalah haram. Namun, gambar (foto) dari hasil jepretan kamera terdapat khilaf (beda pendapat) di antara ulama. Ada ulama yang mengharamkan, namun ada yang membolehkannya.

Adapun jika yang digambar atau dilukis itu adalah sosok Nabi yang ma’shum (terpelihara dari dosa) adalah dosa besar. Itu sebabnya umat Islam tidak berani membuat deskripsi Nabi Muhammad secara visual.

Ustaz Farid Nu’man Hasan (Dai lulusan Sastra Arab Universitas Indonesia), menegaskan dalilnya adalah ijma’.

Dari zaman ke zaman umat menyepakati larangan memvisualisasikan Rasulullah صلى الله عليه وسلم.

Seperti apa pun dan dalam bentuk apa pun. Zaman ini, fatwa keharaman telah muncul dari Al Azhar, Darul Ifta al Mishriyah, Majma’ Fiqih al Islami, Al Lajnah ad Daimah, dan lain-lain.

Rasulullah صلى الله عليه وسلم mengatakan memalsukan ucapannya saja sudah haram, dan dosa besar, maka apalagi memalsukan dirinya. Maka melukis atau memerankan Rasulullah صلى الله عليه وسلم adalah dusta atas namanya, selain itu pelecehan kepadanya.

Rasulullah صلى الله عليه وسلم bersabda:

مَنْ كَذَبَ عَلَيَّ فَلْيَتَبَوَّأْ مَقْعَدَهُ مِنْ النَّارِ

“Siapa yang sengaja berdusta atas namaku maka disediakan kursi baginya di neraka.” (HR. Muttafaq’ Alaih)

Imam an-Nawawi rahimahullah mengatakan:

تَعْظِيمُ تَحْرِيمِ الْكَذِبِ عَلَيْهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَأَنَّهُ فَاحِشَةٌ عَظِيمَةٌ وَمُوبِقَةٌ كَبِيرَةٌ وَلَكِنْ لَا يَكْفُرُ بِهَذَا الْكَذِبِ إِلَّا أَنْ يَسْتَحِلَّهُ هَذَا هُوَ الْمَشْهُورُ مِنْ مَذَاهِبِ الْعُلَمَاءِ مِنَ الطَّوَائِفِ وَقَالَ الشَّيْخُ أَبُو مُحَمَّدٍ الْجُوَيْنِيُّ وَالِدُ إِمَامِ الْحَرَمَيْنِ أَبِي الْمَعَالِي مِنْ أَئِمَّةِ أَصْحَابِنَا يَكَفُرُ بِتَعَمُّدِ الْكَذِبِ عَلَيْهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ

“Begitu besar dosa berdusta atas nama Rasulullah صلى الله عليه وسلم. Ini adalah kekejian yang sangat buruk, pembinasa yang besar, tapi kedustaan ini tidak sampai kafir bagi pelakunya kecuali jika dia menghalalkan kedustaan ini. Inilah yang masyhur dari madzhab para ulama dan berbagai kelompok.”

Imam Abu Muhammad al Juwaini, ayah Imam Al-Haramain Abu Ma’ali al Juwaini, salah satu imam madzhab kami (Syafi’iyyah) menyatakan kafirnya sengaja berdusta atas nama Rasulullahصلى الله عليه وسلم. (Al Minhaj Syarh Shahih Muslim, 1/69)

Demikian penjelasan kenapa memvisualisasikan sosok Rasulullah صلى الله عليه وسلم dan para Nabi dilarang dalam Islam.

Umat Islam patut prihatin sekaligus marah atas situasi yang terjadi saat ini. Semoga saja penerbitan karikatur Nabi yang mulia itu segera dihentikan demi terciptanya kedamaian di muka bumi.( *)

Lainnya

Warga Palestina melihat kerusakan setelah serangan udara tentara Israel di Beit Lahia, Jalur Gaza utara, Senin, 28 April 2025. (AP)
Gubernur Kelantan, Malaysia Ustadz Dato’ Panglima Perang Mohd Nassuruddin bin Haji Daud menjadi Khatib khutbah Jum'at di Masjid Oman Al-Makmur Lampriet Banda Aceh, Jum'at (2/5). (Foto: For Infoaceh.net)
Wakil Bupati Aceh Besar Drs H Syukri A Jalil didampingi Ketua dan Wakil Ketua DPRK Aceh Besar menyampaikan pandangan terkait pentingnya memperingati Hari Lahir Kabupaten Aceh Besar yang telah berdiri sejak 1956
Duel Malut United vs Persib Bandung
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat kenaikan harga emas perhiasan telah memicu terjadinya inflasi tinggi di Provinsi Aceh pada bulan April 2025
Inovasi karya siswa sekolah menengah Aceh dipamerkan di momen peringatan Hardiknas 2025 di Kantor Gubernur Aceh, Jum’at (2/5)
Seorang warga Aceh asal Kecamatan Kuala, Kabupaten Bireuen dipulangkan dari Malaysia karena alami depresi berat. AZ tiba di Bandara Internasional SIM Blang Bintang, Aceh Besar, Kamis sore (1/5)
Bupati Aceh Barat Tarmizi SP melantik tujuh pejabat tinggi pratama eselon II di lingkungan Pemkab Aceh Barat, Jum'at sore(2/5). Sebelum dilantik, mereka menjalani tes urine. (Foto: For Infoaceh.net)
Letjen Kunto Arief Wibowo sempat dimutasi dari jabatan Pangkogabwilhan I sebelum kemudian keputusan mutasi itu dibatalkan
Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi dan Deputi Bidang Statistik Sosial BPS Ateng Hartono
Wakil Gubernur Aceh Fadhullah, menerima kunjungan silaturrahmi Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) Aceh, di aula rumah dinas Wakil Gubernur Aceh, Kamis malam (1/5/2025)
Pangdam IM Mayjen TNI Niko Fahrizal, menerima audiensi Plt. Kepala Bappeda Aceh Dr Husnan, Jumat siang (2/5) di ruang kerja Pangdam, Makodam IM, Banda Aceh
Ketua DPRK Sabang Magdalaina menandatangani berita acara penetapan Wali Kota Sabang terpilih, Jum'at sore (2/5). (Foto: Infoaceh.net/Andi Armi)
Malut United vs Persib (Sumber : instagram.com/malutunitedfc)
Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah, menerima kunjungan Menteri Besar Kelantan Yang Amat Berhormat Ustadz Dato’ Mohd Nassuruddin bin Haji Daud dan rombongan, di aula rumah dinas Wakil Gubernur Aceh, Jum’at (2/5). (Foto: For Infoaceh.net)
Petugas Damkar BPBD Aceh Besar memadamkan kebakaran yang terjadi di wilayah Aceh Besar beberapa waktu lalu
Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal dan Wakil Wali Kota saat meluncurkan QRIS Dinamis di Balai Kota, Jum'at (2/5/2025). (Foto: For Infoaceh.net)
Kuaci

Klub Ini Larang Kuaci Masuk Tribun Stadion

Olahraga
Pelatih Persib, Bojan Hodak (foto: Dede Idrus) Sumber : VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes Sumber : x.com/ManUtd