1.176 Jemaah Haji Aceh Telah Tiba Kembali di Tanah Air

392 jemaah haji Aceh kloter 3 tiba di Bandara SIM, Jum'at (7/7) pukul 04.26 WIB

BANDA ACEH — Sebanyak 1.176 jemaah haji Aceh yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 1, 2 dan 3 telah tiba kembali di tanah air.

Hal tersebut menyusul kedatangan 392 jemaah haji kloter BTJ-03 di Bandara Sultan Iskandar Muda (BTJ), Jum’at, 7 Juli 2023 pukul 04.26 Waktu Indonesia Barat (WIB).

“Alhamdulillah, jemaah kloter 3 sudah tiba kembali di Aceh, tadi jam 04.26 WIB. Jadi sudah ada 1.176 jemaah haji kita yang sudah tiba di tanah air, masing-masing 392 jemaah dari kloter 1, 2 dan 3,” kata Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Aceh. Azhari.

Menurut Azhari, jemaah kloter 03-BTJ yang terdiri atas 152 laki-laki dan 240 perempuan tersebut berangkat dari Bandara internasional King Abdul Aziz (JED) pada Kamis, 6 Juli 2023 pukul 15.58 Waktu Arab Saudi.

Azhari mengatakan, ada 1 jemaah kloter 03-BTJ yang meninggal dunia di Arab Saudi, yaitu Abdullah Meglih (82 tahun) dari Aceh Barat. Abdullah wafat di Rumah Sakit Heera, Mekkah, Sabtu, 24 Juni 2023.

Sebelumnya, jemaah kloter 3 berangkat ke Arab Saudi sebanyak 390 orang, terdiri atas 152 jemaah laki-laki dan 238 jemaah perempuan yang berasal dari Kabupaten Aceh Jaya, Aceh Utara, Nagan Raya dan Aceh Barat.

Selain itu, kata Azhari, waktu kembali ke tanah air, ada 3 jemaah mutasi masuk untuk pulang bersama kloter 03-BTJ. 1 jemaah dari kloter 04-BTJ, Faridah Hanum asal Aceh Barat dan 2 jemaah dari kloter 05-BTJ, Risnawati Sona dan Haili Yoga asal Bener Meriah.

“Jemaah kloter 3 berangkat 390 orang dan 1 orang meninggal dunia. Tapi juga ada 3 orang yang mutasi ke kloter 3, jadi yang tiba hari ini 392 orang,” kata Azhari. (IA)

Tutup