Aceh Besar Deklarasikan Stop BAB Sembarangan di Kecamatan Lembah Seulawah
SAREE — Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto mendeklarasikan Kecamatan Lembah Seulawah sebagai kecamatan Open Defecation Free (ODF) atau Kecamatan Stop Buang Air Besar Sembarangan (BABS) di halaman Puskesmas Lembah Seulawan, Saree, Aceh Besar, Rabu (17/5/2023).
Dalam sambutannya Muhammad Iswanto menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya deklarasi Kecamatan ODF atau stop BABS di Kecamatan Lembah Seulawah.
“Karena seperti yang kita ketahui bersama bahwa deklarasi ODF atau Open Defecation Free ini merupakan sebagian dari upaya kita menjaga kebersihan,” ujarnya.
Iswanto mengatakan, kesehatan menjadi salah satu faktor penting dalam kesejahteraan dan kemajuan suatu daerah, yang dimana deklarasi ODF ini merupakan perwujudan dari perilaku hidup sehat.
“Kesejahteraan dan kemajuan suatu daerah termasuk desa dipengaruhi oleh berbagai faktor. Diantaranya adalah faktor pendidikan dan faktor kesehatan,” ucapnya.
Menurut Iswanto, faktor kesehatan tidak terlepas dari perilaku hidup sehat masyarakat, di antaranya dengan mendeklarasikan diri bahwa masyarakat Kecamatan Lembah Seulawah akan menjaga kesehatan dengan tidak buang air besar sembarangan, karena bukan hanya merugikan diri sendiri tapi juga masyarakat sekitar.
Oleh karena itu, melalui kegiatan ini Iswanto berharap menjadi salah satu upaya guna mewujudkan Kabupaten Aceh Besar sehat dan bebas dari ODF, sehingga nantinya dapat menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat untuk kepentingan kesehatan masyarakat Aceh Besar.
“ODF menjadi ruang dan evaluasi seberapa jauh perkembangan dan keberhasilan program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat atau STBM,” tuturnya.
Melalui kesempatan ini Iswanto juga berharap kepada pihak Puskesmas, dinas kesehatan, perangkat gampong, dan masyarakat agar melakukan berbagai upaya untuk mewujudkan Kecamatan Open Defecation Free (ODF), serta berjanji akan mempercepat untuk mencapai target dengan memenuhi sisa persentase dengan capaian minimal 90 persen gampong di Aceh Besar terbebas ODF.
“Saat ini dari 604 gampong, 321 desa yang sudah terverifikasi ODF, tetapi hanya 42 gampong yang ada si Kecamatan Krueng Barona Jaya dan Indrapuri yang sudah melakukan deklarasi ODF,” ungkapnya.