Infoacehnet

Portal Berita dan Informasi Aceh

Alumni Universitas Syiah Kuala Diminta Berkontribusi Untuk Almamater

Wakil Rektor III Universitas Syiah Kuala Prof Mustanir saat pengukuhan Pengurus Pusat IKA USK Periode 2024 – 2029 di Gedung AAC Dayan Dawod, Darussalam, Banda Aceh, Senin (29/4)

BANDA ACEH — Ikatan Alumni Universitas Syiah Kuala (IKA USK) diminta untuk terlibat aktif mengisi ruang pembangunan kampus di berbagai bidang, terutama dalam mengayomi alumni hingga bisa konfiden dan berdaya saing global.

Hal itu disampaikan Wakil Rektor III Universitas Syiah Kuala Prof Dr Mustanir MSc saat pengukuhan Pengurus Pusat IKA USK Periode 2024 – 2029 di Gedung AAC Dayan Dawod, Darussalam, Banda Aceh, Senin, 29 April 2024.

Mustanir berharap para alumni melalui jaringan IKA bisa berkontribusi banyak untuk pengembangan almamater.

“Almamater berasal dari bahasa latin yang bermakna ibu susuan. Artinya melalui IKA kita mencoba berkontribusi kepada ibu susuan kita yang tidak akan pernah kita lupakan, sehingga alumni ini menjadi sinergis dengan apa yang diinginkan oleh almamater,” jelasnya.

Mustanir menambahkan, sejak Oktober 2022 status USK telah menjadi Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH) sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 38/2022. Pada pasal 75 ayat 1 hingga 4 jelas disebutkan tentang peran alumni.

PP No. 38/2022 tersebut, kata Mustanir, merupakan acuan dan pedoman bersama dalam menjalin kemitraan antara pihak kampus dengan alumni, yang sama-sama bertanggungjawab dalam memajukan dan menjaga nama baik USK.

“Ada banyak hal yang kita harapkan dari alumni, kita menginginkan ada rumah singgah penghubung antara alumni dan mahasiswa sehingga mereka terayomi, alumni harus konfiden dan mampu bersaing secara global dalam berkarya untuk bangsa. Pengalaman alumni perlu ditularkan kepada mahasiswa, sehingga kita saling menguatkan, kejayaan Universitas Syiah Kuala tidak lepas dari peran alumni,” tambah Mustanir.

Sementara Ketua Umum PP IKA USK Amal Hasan usai pengukuhan menjelaskan, IKA USK sebagai wadah komunikasi antar alumni USK di berbagai bidang dan profesi.

Menurut mantan Direktur Bank Aceh tersebut, keberadaan alumni USK merupakan sebuah potensi besar untuk pembangunan daerah. Pihaknya akan merangkul alumni di berbagai lintas profesi dan bidang untuk memberikan kontribusi positif bagi almamater.

“Apa yang kita lakukan hari ini semoga menjadi semangat dalam membangun konektivitas para alumni dari berbagai bidang dalam satu wadah yang sama (IKA USK) untuk pembangunan daerah dan kemaslahatan masyarakat,” ujarnya.

Ikut hadir pada pengukuhan PP IKA USK antara lain Wakil Rektor IV USK Bidang Perencanaan Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Prof Dr Ir Taufik Saidi MEng, Direktur Sekolah Pasca Sarjana USK Prof Dr Hizir Sofyan, Ketua Lembaga Penjamin Mutu Prof Dr Ir Suhendrayatna MEng, Ketua Asosiasi Dosen Indonesia (ADI) Aceh Prof Dr Syamsul Rizal MAg, mantan Rektor USK Prof Abdi A Wahab, Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi dan Bisnis USK Prof Dr Abdul Jamal SE MSi.

Selain itu hadir Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh Brigjen Pol Marzuki Ali Basyah, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Aceh Yusri, mantan Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman, para kepala dinas, dekan dan wakil dekan se-USK, para ketua IKA Falultas se-USK, serta ketua BEM di lingkungan USK. (IA)

Lainnya

Bill Gates Gelontorkan Rp2,6 Triliun, Indonesia Jadi Lokasi Uji Coba Vaksin TBC
Penyidik Subdit Fismondev Ditreskrimsus Polda Aceh melakukan penyitaan satu rumah milik karyawan PT BPRS Gayo di Desa Hakim Bale Bujang, Kecamatan Lut Tawar, Aceh Tengah, Jum'at, 9 Mei 2025. (Fot: Dok. Ditreskrimsus Polda Aceh)
Puluhan remaja yang sebelumnya tergabung dalam kelompok geng motor di Bener Meriah menyatakan pembubaran diri secara resmi melalui deklarasi di Polres Bener Meriah, Kamis, 8 Mei 2025
Polres Langsa menerima dua pucuk senjata api ilegal yang diserahkan warga setempat. (Foto: Dok. Polres Langsa)
Membaca Al-Quran bukan sekadar melafalkan huruf-huruf Arab tanpa makna
Trik dan tips Sulianto Indria Putra, remaja biasa yang jadi jutawan muda lewat dunia digital, awalnya cuma Rp100 ribu
Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko meninjau Dapur MBG di Desa Lambung, Kecamatan Meuraxa, Banda Aceh, Jum'at, 9 Mei 2025. Foto, IST
Waspadai Penipuan, Ini 10 Tips Aman Bekerja di Luar Negeri bagi Calon Pekerja Migran Indonesia. Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Anggota DPR RI M Nasir Djamil
Ilustrasi perempuan berdoa sebelum makan. Ini jadwal puasa sunnah sebelum Idul Adha 2025, (Foto/Freepik).
Wakil Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi, Prof Stella Christie PhD di SMA Negeri 10 Fajar Harapan, Kamis (8/5)
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni USK Prof Dr Mustanir Yahya MSc
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ilustrasi sertifikat tanah
MegawatiⒸ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Heboh! Mahasiswi ITB Ditangkap karena Diduga Buat Meme Tak Senonoh Presiden Prabowo dan Jokowi.Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Ketua KPU: Kami Tak Punya Cukup Wewenang Verifikasi Ijazah Peserta Pemilu. Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Enable Notifications OK No thanks