Diketuai Keuchik Muslim, Pengurus APDESI Aceh Besar 2023-2028 Dikukuhkan
ACEH BESAR — Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Aceh Besar Periode 2023-2028 resmi dikukuhkan, Kamis, 9 Febluari 2023 di Kampus Politeknik Indonesia-Venezuela (Poliven) Gampong Cot Suruy, Kecamatan Ingin Jaya.
Pengukuhan dilakukan langsung Ketua DPD APDESI Aceh Wildan Mukhlis ditandai dengan penyerahan bendera patokan kepads Ketua DPC APDESI Aceh Besar Muslim.
Ketua DPD APDESI Aceh Wildan Mukhlis mengharap kepengurusan DPC APDESI Aceh Besar yang baru saja dilantik agar selalu kompak serta membawa bendera APDESI untuk dikibarkan di seluruh Aceh Besar.
“Dengan ini saya ucapkan selamat kepada pengurus DPC APDESI Aceh Besar yang baru,” katanya.
Selain itu, Mukhlis berharap agar semua Keuchik Gampong (Kepala Desa) dapat tetap kompak dan saling bersinergi secara bersama-sama dengan Pemerintah Kabupaten Aceh Besar untuk membantu masyarakat dan membangun Aceh Besar ke depan dengan lebih baik.
Hal sama juga diungkapkan Muslim. Usai dilantik sebagai Ketua DPC Kabupaten Aceh Besar Periode 2023-2028, ia mengharapkan agar jajaran pengurus DPC APDESI Kabupaten Aceh Besar yang baru dapat bekerja sama dan kompak dalam melaksanakan tugas yang telah diberikan.
“Saya bersama-sama pengurus mengucapkan terima kasih, kami mohon bimbingan, dukungan, saran, dan masukannya agar kami bisa melaksanakan tugas dengan baik. Kemudian, mohon kerja sama dari semuanya agar kita bisa bersama-sama dapat memajukan desa se-Aceh Besar dan menjadikan desa-desa di Aceh Besar menjadi Desa Mandiri,” harapnya.
Pria yang akrab disapa Keuchik Muslim itu meyakini dengan dukungan Pj Bupati Aceh Besar, para DPRK dan seluruh jajaran OPD Aceh Besar, akan menjadikan Kabupaten ini semakin terdepan.
“Semoga kita dapat bekerja sama sehingga bisa mewujudkan Aceh Besar semakin unggul,” harap Keuchik Muslim.
Sebelumnya Muslim terpilih pada saat musyawarah pemilihan ketua APDESI Aceh Besar Periode 2022-2027 di Gedung Dekranasda Aceh Besar, Gampong Gani, Ingin Jaya, Aceh Besar, pada Selasa (25/10/2022).
Dalam pemilihan tersebut, Muslim dengan sapaan Keuchik Muslim merupakan kandidat tunggal.
Dari hasil rapat bersama, Muslim kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Forum Keuchik Aceh Besar periode 2022-2027. (IA)