Fortuner dan Pick Up Panther Laga Kambing di Aceh Timur, 5 Tewas Belasan Luka-luka

Mobil bak terbuka pick-up Isuzu Panther terlibat kecelakaan laga kambing dengan mobil Totota Fortuner di Jalan Nasional Banda Aceh - Medan, Alue Batee, Peudawa, Aceh Timur, Rabu sore (26/4)

ACEH TIMUR — Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan nasional Medan – Banda Aceh, tepatnya di Desa Alue Batee, Kecamatan Peudawa, Kabupaten Aceh Timur, Rabu sore menjelang magrib (26/4/2023) sekitar pukul 18:30.

Kecelakaan kali ini melibatkan mobil Toyota Fortuner kontra mobil angkutan barang pick-up Isuzu Panther yang mengangkut belasan orang penumpang.

Akibatnya, lima orang meninggal dunia dalam kecelakaan itu. Sementara 13 lainnya mengalami luka serius.

Lima orang korban meninggal dunia adalah penumpang mobil bak terbuka atau pick-up Isuzu Panther yakni Salahuddin (43) dan Neslawati (35). Keduanya suami istri asal Gampong Buket Pala, Kecamatan Peureulak, Aceh Timur.

Selain pasutri ini, dua anaknya yang masih usia SD juga meninggal dunia dalam musibah itu.

Korban meninggal lainnya yakni Mariani (46) warga Gampong Buket Pala, Peureulak, Aceh Timur.

Korban meninggal dunia satu keluarga yakni, ayah, ibu dan dua anaknya. Sedangkan korban meninggal lainnya Mariani. Seluruhnya warga Gampong Buket Pala, Peureulak, Aceh Timur.

Seluruh korban telah dievakuasi ke RSUD dr Zubir Mahmud Aceh Timur di Idi. Belasan korban luka-luka juga harus dirawat.

Identitas korban luka-luka masih dalam identifikasi dan pendataan petugas.

Kapolres Aceh Timur AKBP Andy Rahmansyah melalui Kasat Lantas Iptu Krisna Hadi Widyanto membenarkan adanya kecelakaan laku lintas laga kambing tersebut dalam wilayah hukumnya.

Kedua kendaraan mengalami ringsek parah, terutama di bagian depan.

Kecelakaan dan tabrakan berawal ketika mobil pick-up yang mengangkut belasan penumpang melaju dari arah Peureulak menuju arah Banda Aceh.

17 warga Gampong Buket Pala dalam mobil bak terbuka pick-up Isuzu Panther merupakan rombongan takziah dari Peureulak (Aceh Timur) menuju Alue Ie Puteh (Aceh Utara).

Sedangkan mobil Toyota Fortune dari arah sebaliknya, Banda Aceh menuju Kota Langsa.

Setibanya di lokasi kejadian diduga kedua kendaraan hilang kendali hingga terjadinya tabrakan laga kambing.

Seluruh penumpang dalam bak terbuka berhamburan ke jalan, sehingga arus lalu lintas macet total selama sejam.

Sementara para korban dievakuasi ke Rumah Sakit Zubir Mahmud, Idi untuk mendapatkan perawatan medis. Sedangkan Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah diamankan.

Akibat peristiwa tersebut, sempat membuat arus lalu lintas mengalami kemacetan.

Saat ini peristiwa laka lantas itu sudah ditangani oleh Satlantas Polres Aceh Timur. (IA)

Tutup