Infoacehnet

Portal Berita dan Informasi Aceh

Gandeng PT SBA, Pemkab Aceh Besar Bangun Sumur Pompa Atasi Krisis Air Bersih di Lhoknga

Pj Bupati Aceh Besar memimpin rapat penanggulangan krisis air bersih Kecamatan Lhoknga bersama Sekda, Kepala OPD dan Dirut PDAM Tirta Msontala di Gedung Dekranasda, Kamis (4/7/2024). Foto: Istimewa

INFOACEH.NET, JANTHO — Pemkab Aceh Besar bersama perusahaan semen PT Solusi Bangun Andalas (SBA), akan berkolaborasi untuk menangani kekurangan air bersih akibat terdampak kemarau, secara permanen yang melanda Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar.

“Kita ingin penanganan dilakukan secara komprehensif tidak secara temporer atau parsial. Karena kemarau itu adalah siklus musiman yang akan kembali secara periodik,” kata Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto usai menutup rapat gabungan yang membicarakan langkah berkelanjutan mengatasi kekurangan air bersih tersebut, Kamis (4/7/2024).

Rapat gabungan itu diikuti Sekda Aceh Besar Sulaimi selaku pemimpin rapat, Anggota DPRK Aceh Besa Eka Rizkina, jajaran OPD terkait, perwakilan dari PT SBA (Ami dan Dewi) dari Divisi CSR PT SBA, Eka Rizkina (DPRK) Aceh Besar, pimpinan PDAM Tirta Mountala dan pihak terkait lainnya.

Ditambahkannya, sumur bor dengan pipa empat inchi akan dibangun di empat masjid dalam kemukiman di Kecamatan Lhoknga, yaitu Masjid Mukim Lhoknga, Masjid Mukim Kueh (Keudee Bieng), Masjid Mukim Lhamlhom dan Lampuuk.

Keempat sumur bor itu akan dibangun oleh PT SBA melalui dana CSR atau dana peduli lingkungan.

Sementara untuk sumur bor skala kecil akan dibangun di setiap meunasah, dengan dana ADG atau dana gampong.

“Rapat menyepakati, untuk sumur bor di meunasah gampong akan ditalangi dengan data tanggap darurat di Dana Gampong, “Termasuk memakai dana ketahanan pangan dalam Dana Gampong. Tentu saja kita akan membuat regulasi sebagai dasar hukum untuk menggunakan dana desa,” tandas Iswanto.

Rapat gabungan itu juga menyepakati agar Pj Bupati Ach Besar menetapkan status bencana di Aceh Besar, sehingga dana dana yang dipakai akan memiliki landasan yuridis formal hingga bisa digunakan secara legal.

Pj Bupati Muhammad Iswanto juga mengingatkan agar distribusi air bersih di kawasan terdampak kemarau diteruskan secara lebih terukur. Dalam hal ini, suplai hanya dilakukan di titik fasiltas umum gampong, bukan dengan mengantarnya hingga ke fasiltas milik pribadi.

Menyikapi hal itu, rapat gabungan tersebut juga merekomendasikan agar dibentuk panitia kecil untuk pengaturan di lapangan, hingga tidak membuat bingung petugas, karena warga saling berebut untuk menetapkan lokasi titik distribusi air.

“Mari kita jaga ketertiban dan kenyamanan saling menghormati. Kita segara bentuk tim yang khusus memantau dan mengatur titik distribusi suplai air,” pungkas Iswanto.

Khusus untuk penentuan lokasi titik sumur bor di meunasah, besok malam akan kembali dilakukan rapat dengan jajaran keuchik serta Camat Lhoknga serta Bupati itu berlangsung di Gedung Dekranas, Sabtu malam (7/7/2024).(HASRUL)

Lainnya

Tim asesor LAMDIK saat melakukan visitasi akreditasi Prodi Magister Pendidikan Bahasa Arab UIN Ar-Raniry Banda Aceh beberapa waktu lalu
Terungkap: Mantan Marinir TNI AL Jadi Tentara Bayaran Rusia, Dipecat karena Desersi. Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Mayat Bayi Dikirim Lewat Ojol di Medan, Polisi Tangkap Dua Saudara Kandung Diduga Terlibat Hubungan Sedarah.Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Wagub Aceh Fadhlullah, Plt Sekda Aceh M Nasir Syamaun dan Karo Isra Setda Aceh Yusrizal foto bersama calon jamaah haji ASN Pemerintah Aceh Tahun 2025 M/1446 H di Gedung Serbaguna Setda Aceh, Jum'at (9/5)
Ilustrasi perayaan Waisak 2024 di Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah.(Dok. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif)
Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Kakanwil Kemenag Aceh Azahri mengambil sumpah dan melantik 44 pejabat eselon IV, Jum'at sore (9/5). (Foto: For Infoaceh.net)
Gerbang Tol Padang Tiji diminta dibuka khusus untuk jamaah haji Aceh tahun 2025
SA (28), warga Tangerang, Banten, pelaku penipuan jual beli mobil online melalui Marketplace Facebook ditangkap Satreskrim Polresta Banda Aceh. (Foto: Dok. Polresta Banda Aceh)
Bill Gates Gelontorkan Rp2,6 Triliun, Indonesia Jadi Lokasi Uji Coba Vaksin TBC
Penyidik Subdit Fismondev Ditreskrimsus Polda Aceh melakukan penyitaan satu rumah milik karyawan PT BPRS Gayo di Desa Hakim Bale Bujang, Kecamatan Lut Tawar, Aceh Tengah, Jum'at, 9 Mei 2025. (Fot: Dok. Ditreskrimsus Polda Aceh)
Puluhan remaja yang sebelumnya tergabung dalam kelompok geng motor di Bener Meriah menyatakan pembubaran diri secara resmi melalui deklarasi di Polres Bener Meriah, Kamis, 8 Mei 2025
Polres Langsa menerima dua pucuk senjata api ilegal yang diserahkan warga setempat. (Foto: Dok. Polres Langsa)
Membaca Al-Quran bukan sekadar melafalkan huruf-huruf Arab tanpa makna
Trik dan tips Sulianto Indria Putra, remaja biasa yang jadi jutawan muda lewat dunia digital, awalnya cuma Rp100 ribu
Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko meninjau Dapur MBG di Desa Lambung, Kecamatan Meuraxa, Banda Aceh, Jum'at, 9 Mei 2025. Foto, IST
Waspadai Penipuan, Ini 10 Tips Aman Bekerja di Luar Negeri bagi Calon Pekerja Migran Indonesia. Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
Anggota DPR RI M Nasir Djamil
Ilustrasi perempuan berdoa sebelum makan. Ini jadwal puasa sunnah sebelum Idul Adha 2025, (Foto/Freepik).
Wakil Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi, Prof Stella Christie PhD di SMA Negeri 10 Fajar Harapan, Kamis (8/5)
Enable Notifications OK No thanks