Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Kodam IM Gelar Donor Darah Sambut HUT ke-75 TNI, Targetkan 2.000 Kantong

Pangdam IM, Mayjen TNI Hassanudin ikut mendonorkan darahnya dalam menyambut HUT ke-75 TNI

Banda Aceh — Dalam rangka menyambut HUT ke-75 TNI, Kodam Iskandar Muda menggelar kegiatan donor darah di Aceh, 22 – 23 September 2020.

Pangdam IM, Mayjen TNI Hassanudin menyampaikan, kegiatan ini bertujuan memenuhi ketersediaan darah cadangan di Aceh. Apalagi Palang Merah Indonesia melaporkan stok darah di Aceh mulai menipis.

Oleh sebab itu, kata Panglima, dengan dilaksanakannya kegiatan donor darah secara terpadu di tiga tempat, yakni Makodam IM di Banda Aceh, Korem 011/Lilawangsa Lhokseumawe dan Korem 012/Teuku Umar Meulaboh, dapat memenuhi stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Berangkat dari kebutuhan darah tersebut, maka kami berupaya mengumpulkan 2.000 pendonor, yang terdiri dari TNI AD, TNI AL, TNI AU, Polri dan masyarakat,” ujar Mayjen TNI Hassanudin.

Panglima mengatakan, dalam pelaksanaan donor darah ini pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat, diantaranya mengatur antrian administrasi, mencuci tangan, pengecekan suhu tubuh dan menjaga jarak.

“Semua rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-75 TNI ini selalu mempedomani pelaksanaan protokol kesehatan secara disiplin,” tegas Pangdam.

Ketua penyelenggara kegiatan donor darah, Kolonel Inf Robby Suryadi menjelaskan, pihaknya mengatur pelaksanaan kegiatan ini dengan disiplin guna mencegah penyebaran dan penularan Covid-19.

“Target kita 2.000 kantong darah, sudah kita bagi, Kodam IM 1.000, Korem Lhokseumawe 500 dan Korem Meulaboh 500. Setiap peserta juga kita bikin jadwal donornya, hari ini ada 500 orang, saya bagi waktunya,” katanya.

“Pada saat pendaftaran juga, tetap mengikuti protokol kesehatan, tempat duduknya kita perhatikan sekali, sosial distancing,” ungkap Kolonel Inf Robby, yang juga menjabat Aster Kasdam IM.

Untuk diketahui, Pangdam IM juga ikut mendonorkan darahnya dalam kegiatan bakti sosial yang bekerja sama dengan PMI Kota Banda Aceh. Kegiatan ini juga digelar secara serentak di seluruh Indonesia.

Turut hadir dalam kegiatan donor darah ini, Irdam Brigjen TNI Ahmad Faisal, Kapok Sahli Pangdam IM Brigjen TNI Bambang Indrayanto, pejabat utama Kodam IM, LO AL, LO AU, dan Danlanud SIM. (IA)

Lainnya

Ilustrasi perempuan berdoa sebelum makan. Ini jadwal puasa sunnah sebelum Idul Adha 2025, (Foto/Freepik).
Ilustrasi harga emas dunia
Prabowo Masuk BRICS, Indonesia Siap Tinggalkan Bayang-Bayang Amerika
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)
Ilustrasi uang rupiah
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto hari ini meresmikan Wisma Danantara Indonesia yang berlokasi di kawasan Gatot Subroto, Jakarta.
Anggota Komisi II DPR RI, Azis Subekti
Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi PKB, Imas Aan Ubudiah
Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan, Maria Teresa Suhardjada, menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah Ngider Tangsel di halaman Kantor Kecamatan Ciputat, Sabtu pagi (5/7).
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani
Bustami Hamzah terbuka jalan jadi Ketua DPD I Partai Golkar Aceh dengan adanya diskresi dari DPP. (Foto: Ist)
Doa Sebelum Bekerja
Penutupan IHSG
Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem bertemu dengan sejumlah Duta Besar dari Timur Tengah di Jakarta, Sabtu malam, 5 Juli 2025. (Foto: Dok. Humas BPPA)
Kegiatan tambang emas ilegal di Sungai Mas, Kabupaten Aceh Barat yang kian marak dengan menggunakan alat berat seperti ekskavator. (Foto: Ist)
Ilustrasi suami dan istri dalam sebuah pernikahan. (Foto: Freepik)
T Pertamina (Persero) terus memperkuat dukungannya terhadap pelaku usaha mikro dan kecil (UMK) melalui program UMK Academy 2025.
PT Bank Muamalat Indonesia Tbk
Ilustrasi: I'tikaf dan khataman Al-Qur'an dapat sangat baik untuk mengisi bulan Muharram. Sumber: https://nu.or.id/
BPMA bersama Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) Medco E&P Malaka mencatatkan capaian signifikan dalam kegiatan lifting kondensat pada Semester I tahun 2025. (Foto: Ist)
Enable Notifications OK No thanks