Infoacehnet

Portal Berita dan Informasi Aceh

Lima Pejabat Utama Polres Aceh Barat Diganti

Samsuar M Saman
Polres Aceh Barat menggelar upacara pelantikan dan serah terima jabatan lima pejabat utama pada Jum'at (25/4/2025) di Lapangan Apel Polres Aceh Barat

Infoaceh.net, MEULABOH – Polres Aceh Barat menggelar upacara pelantikan dan serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat utama (PJU) pada Jum’at (25/4/2025) di Lapangan Apel Polres Aceh Barat.

Acara ini menjadi momentum penting dalam rangka penyegaran organisasi sekaligus peningkatan kinerja jajaran kepolisian di wilayah hukum Polres Aceh Barat.

Pejabat yang dilantik dan melakukan serah terima jabatan antara lain Kabaglog, Kabagops, Kasatintelkam, serta Kapolsek Pante Ceureumen dan Kapolsek Woyla Barat.

Adapun pejabat yang dilantik adalah Kompol Putranta Martius Ketaren sebagai Kabag Ops.

AKP Rizal Firmansyah sebagai Kabag Log, AKP Agung Kastria Kesuma sebagai Kasat Intelkam

Iptu Bagus Erdyantoro sebagai Kapolsek Pante Ceureumen dan Iptu Mufti Muhammad sebagai Kapolsek Woyla Barat.

Kapolres Aceh Barat, AKBP Yhogi Hadisetiawan yang menyampaikan apresiasi kepada para pejabat lama atas dedikasi dan kinerja yang telah ditunjukkan selama bertugas.

Ia juga berpesan kepada para pejabat baru agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang baru, baik internal maupun eksternal.

“Jabatan adalah amanah dan tanggung jawab. Saya harap para pejabat yang baru dilantik segera mengenali kondisi wilayah, memahami aturan hukum, serta mampu membangun sinergi dengan masyarakat dan pihak-pihak terkait untuk menjaga keamanan dan ketertiban,” tegas Kapolres dalam amanatnya.

Dalam sambutannya, Kapolres juga menyinggung pentingnya ketegasan dan kewaspadaan aparat kepolisian terhadap potensi gangguan kamtibmas, seperti aksi unjuk rasa ilegal, serta penekanan terhadap bahaya narkoba dan judi online di kalangan personel.

“Saya tegaskan, jangan pernah terlibat narkoba atau judi online. Jika terbukti, tidak ada toleransi. Ini bukan hanya menyangkut nama baik institusi, tapi juga menyangkut masa depan karir dan kepercayaan masyarakat kepada kita,” ujar AKBP Yhogi tegas.

Lainnya

Exit mobile version