Pimpin Apel Terakhir, Kombes Fahmi Pamit Sebagai Kapolresta Banda Aceh
Infoaceh.net, Banda Aceh — Mengakhiri masa penugasan di Polresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli selaku Kapolresta Banda Aceh mengucapkan terima kasih untuk semuanya yang telah membantu dirinya dalam merawat, menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban wilayah hukum selama dua tahun lebih bertugas bersama.
Hal ini dikatakan saat memimpin apel terakhir di hadapan seluruh personel Polresta Banda Aceh, Senin (7/4/2025).
“Sehubungan dengan masa tugas saya selaku Kapolresta Banda Aceh, dalam kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi – tingginya kepada seluruh personel Polresta dan Polsek jajaran,” tutur Kombes Fahmi.
Dalam kesempatan ini, ia juga berterima kasih kepada unsur Forkopimda Banda Aceh dan Aceh Besar serta stakeholder yang sudah mendukung Polresta Banda Aceh dalam pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.
“Kami tak lupa mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh lapisan elemen masyarakat, mahasiswa yang telah mendukung, mendoakan saya dalam memimpin Polresta Banda Aceh sehingga kami dapat melaksanakan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta penegakan hukum di wilayah hukum selama dua tahun lebih bertugas bersama,” sambung Kombes Fahmi.
Diketahui Kombes Fahmi Irwan Ramli dilantik dan menjabat sebagai Kapolresta Banda Aceh sejak 23 Desember 2022.
Pria yang lahir di Kota Bogor, 15 Januari 1977 ini merupakan warga asli Aceh asal Kecamatan Indrapuri, Aceh Besar. Ia lulus Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1998.
Sejak lulus Akpol, Fahmi Irwan Ramli muda yang saat itu masih berpangkat Inspektur Polisi Dua (Ipda) memulai karirnya di Polres Sleman tahun 1999. Sejumlah jabatan strategis pernah diemban sebelumnya.
Khusus di Aceh, Fahmi pernah menjabat Kabag Ops Polres Aceh Besar pada tahun 2006 dan Kasat Lantas Poltabes (sebelum berubah nama menjadi Polresta) Banda Aceh tahun 2007, serta Kasubdit Bingakkum Dit Lantas Polda Aceh tahun 2007.
Kemudian, dirinya menjabat sebagai Koorspripim Polda Aceh tahun 2014, Kapolres Bener Meriah tahun 2017, serta Kabid Propam Polda Aceh tahun 2021.