Plh Kakanwil Kemenkumham Aceh Ajak Napi Manfaatkan Ramadan untuk Raih Ampunan

Plh Kakanwil Kemenkumham Aceh Rakhmat Renaldy mengisi ceramah Ramadan di Masjid Rutan Kelas IIB Banda Aceh, Ahad malam (2/4)

BANDA ACEH – Plh. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Aceh Rakhmat Renaldy meminta kepada seluruh Narapidana (Napi) yang menjadi warga binaan pada Rutan Kelas IIB Banda Aceh agar memanfaatkan bulan Ramadan untuk meraih ampunan.

“Dengan adanya bulan Ramadan ini kita manfaatkan untuk mendapat keridhaan dan pengampunan Allah. Terlepas dari apapun kesalahan yang telah dilakukan dulu,” ujar Rakhmat, Ahad malam (2/4/2023) di Masjid Rutan Banda Aceh.

Lebih lanjut, dalam tausyiahnya sebelum shalat tarawih tersebut, Rakhmat mengutip surah ke-103 dalam Al Quran yakni Surat Al Ashr atau demi masa.

Ia menerangkan Surat Al Ashr memiliki keistimewaan karena mengandung peringatan tentang waktu dan keselamatan manusia.

“Celakalah bagi manusia yang menyia-nyiakan waktunya dengan hal-hal yang kurang bermanfaat. Kecuali orang yang memiliki iman, selalu menjalankan amal sholeh saling berwasiat terhadap kebenaran dan kesabaran,” kutipnya.

Oleh karena itu, pada kesempatan itu dirinya berharap agar warga binaan memanfaatkan waktu dengan baik dan terus melakukan kegiatan yang positif. Disisi lain, Rakhmat pun meminta agar mengikuti segala aturan yang diberikan.

“Jangan menjadi orang yang merusak lingkungan dan keadaan. Ingat, manusia dilihat dari ketaqwaan dan manfaatnya bagi lingkungannya,” pintanya

Rakhmat sendiri memang mengakui bahwa dirinya akan memastikan langsung pelaksanaan ibadah Ramadhan pada malam hari berlangsung kondusif di UPT Pemasyarakatan.

Malam sebelumnya, ia juga melaksanakan shalat Isya dan Tarawih berjamaah di Lapas Kelas IIA Banda Aceh.

Rakhmat berharap ketertiban dan keamanan pada Lapas atau Rutan harus tetap terjaga meskipun dalam bulan ramadhan.

“Karena memang dalam Ramadan ini ada perbedaan dan peningkatan aktivitas pada malam hari, jadi pembagian tugas harus tertib dan jelas,” ungkapnya.

Pada pelaksanaan ibadah malam ini, hadir pula Kabag Umum Hendri Rahman, Karutan Banda Aceh Rian Firmansyah, dan sejumlah jajaran Rutan Banda Aceh. (IA)

Tutup