Seekor Harimau Turun Gunung di Mata Ie Aceh Besar
ACEH BESAR — Seekor Harimau dilaporkan turun gunung di kawasan Mata Ie Kecamatan Darul Imarah Kabupaten Aceh Besar
Penampakan Harimau tersebut terlihat di lapangan tembak Eksekutif kompleks Markas Rindam Iskandar Muda.
Harimau yang berkeliaran tersebut dilihat pertama kali oleh seorang anggota TNI pada hari Jum’at, 19 April 2024 sekitar pukul 10.16 WIB pada saat melaksanakan babat rumput di seputaran lapangan tembak pistol eksekutif.
Adanya Harimau yang berkeliaran tersebut sudah dilaporkan ke Danrindam IM, Wadanrindam IM, Kabagum Rindam IM dan Dandenma Rindam IM.
Sekira pukul 08.00 WIB Serda Supriadi dan Koptu Windi Oka Syahputra melaksanakan tugas babat rumput di seputaran lapangan tembak pistol eksekutif.
Terlihatnya Harimau itu berawal dekira pukul 10.15 WIB pada saat mengganti benang babat, Koptu Windi Oka melihat ada seekor Harimau yang diam (posisi siap menerkam) dan matanya melihat ke arah Koptu Windi Oka dengan perkiraan jaraknya kurang lebih 30 Meter.
Kemudian Koptu Windi Oka memberitahukan kepada Serda Supriadi bahwa ada seekor Harimau yang sedang melihat ke arahnya.
Setelah mendengar penyampaian dari Koptu Windi Oka, Serda Supriadi kemudian mengajak Koptu Windi Oka untuk kembali ke kantor Denma Rindam IM dan menghentikan babat rumput untuk mengamankan diri.
Selanjutnya anggota TNI tersebut melaporkan kepada Danrindam dan jajaran perihal munculnya Harimau tersebut.
Juga diminta kepada personel Rindam IM dan warga sekitar untuk sementara tidak mendekati area lapangan tembak pistol eksekutif. (IA)