Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

UIN Ar-Raniry Raih Penghargaan Humas Kemenag Award 2024

UIN Ar-Raniry meraih penghargaan Anugerah Humas Kemenag Award 2024 untuk kategori Pengelolaan Website Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKIN)

Infoaceh.net, Banda Aceh – UIN Ar-Raniry Banda Aceh mencatat prestasi dengan meraih penghargaan dalam ajang Anugerah Humas Kemenag Award 2024 untuk kategori Pengelolaan Website Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKIN).

Selain UIN Ar-Raniry, penghargaan kategori Pengelolaan Website PTKIN juga diberikan kepada sejumlah PTKIN lainnya, yakni IAIN Kendari, IAIN Pare-Pare, UIN Sumatera Utara, dan UIN Alauddin Makassar.

Penghargaan ini diserahkan oleh Sekjen Kemenag RI Prof Muhammad Ali Ramdhani, yang diterima Kepala Biro AAKK UIN Ar-Raniry, Dr Iqbal, dalam acara yang digelar di Auditorium HM. Rasjidi Gedung Kemenag, Jakarta Pusat, Senin (30/12/2024).

Wakil Menteri Agama RI Romo HR. Muhammad Syafi’i menyampaikan apresiasinya kepada seluruh penerima penghargaan, khususnya media yang telah memberikan kontribusi besar dalam mendukung citra Kemenag.

“Kita bersyukur hari ini bisa melaksanakan Humas Kemenag Award 2024 di tempat yang sangat baik ini. Saya ucapkan selamat kepada penerima penghargaan,” ujar Romo Syafi’i.

Romo Syafi’i menekankan pentingnya peran media dalam mendukung tugas dan fungsi Kemenag. Karenanya, semua penerima penghargaan layak mendapat apresiasi atas upaya maksimal yang telah mereka lakukan.

Rektor UIN Ar-Raniry Prof Mujiburrahman turut menyampaikan apresiasi atas pencapaian ini.

“Penghargaan tersebut merupakan hasil kerja sama dan kolaborasi humas, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, media, dan stakeholder lainnya serta dukungan seluruh pihak di UIN Ar-Raniry Banda Aceh,” ujarnya.

Mujiburrahman menekankan pentingnya transformasi digital dalam meningkatkan kualitas pelayanan informasi di lingkungan perguruan tinggi.

“Di era digitalisasi ini, website telah menjadi salah satu media informasi Perguruan Tinggi, pengelolaan website yang baik bukan hanya menjadi sarana informasi, tetapi juga mencerminkan identitas dan kualitas institusi pendidikan,” ujarnya.

Kepala Biro AAKK UIN Ar-Raniry, Iqbal menyampaikan rasa syukur atas penghargaan yang diraih UIN Ar-Raniry pada kategori pengelolaan website PTKIN dalam ajang Anugerah Humas Kemenag Award 2024.

“Alhamdulillah, keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras seluruh staf Humas, sivitas akademika, dan dukungan penuh dari pimpinan UIN Ar-Raniry Banda Aceh,” ungkapnya.

Iqbal menambahkan, pihaknya terus berkomitmen menjaga kualitas dan aksesibilitas situs website UIN Ar-Raniry. “Kami terus berkomitmen menjaga dan mengelola situs web UIN Ar-Raniry dengan baik, memberikan akses dan informasi yang berkualitas serta mudah diakses bagi seluruh sivitas akademika dan masyarakat umum,” katanya.

Sementara Ketua Sub Tim Fungsi Humas dan Informasi UIN Ar-Raniry, Eka Saputra, menuturkan prestasi ini menjadi bukti kolaborasi dan dedikasi seluruh tim mampu menghasilkan hasil yang luar biasa.

“Sebagai tim humas, kami berusaha untuk memastikan website UIN Ar-Raniry tidak hanya informatif, tetapi juga mudah diakses, relevan, dan menarik bagi seluruh pengguna. Penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan informasi digital ke depannya,” ujarnya.

Eka Saputra memberikan apresiasi kepada seluruh tim dan mitra kerja yang turut berkontribusi dalam mendukung keberhasilan ini.

“Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh tim yang telah bekerja keras, serta kepada mitra kerja kami, khususnya insan pers atau awak media, yang senantiasa mendukung kerja-kerja tim humas UIN Ar-Raniry,” ujarnya.

Lainnya

Ilustrasi harga beras
Larangan Pamer dan Bangga dengan Dosa-dosa

Larangan Pamer dan Bangga dengan Dosa-dosa

Syariah
MA (46), warga Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu divonis lima bulan sepuluh hari karena terbukti mencuri 20 Kg beras dan dua tabung elpiji.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan bahwa pihaknya telah mencapai kesepakatan dagang awal dengan Indonesia, yang menghasilkan penurunan tarif dari 32 persen menjadi 19 persen.
Belum Ditahan, Jurist Tan Tersangka Korupsi Laptop Chromebook Diduga Pindah ke Australia
Konsultan Kemendikbudristek era Nadiem Makarim, Ibrahim Arief
Menteri Sosial Saifullah Yusuf
Cakupan imunisasi anak di Aceh masih rendah akibat penolakan dari masyarakat. (Foto: Ist)
Peletakan batu pertama pembangunan gedung Skill Lab Fakultas Kedokteran oleh Rektor USK Prof Dr Ir Marwan bersama Dekan FK USK Dr dr Safrizal Rahman, Selasa, 15 Juli 2025. (Foto: Ist)
Direktur Penyidikan Jampidsus Kejagung, Abdul Qohar
Ibu Negara Prancis, Brigitte Macron
ilustrasi
Viral video di media sosial yang menyebut Jepang akan blacklist atau memasukkan pekerja Indonesia ke dalam daftar hitam
Kejaksaan Agung (Kejagung) tengah mendalami dugaan keterkaitan investasi Google di Gojek dalam kasus korupsi pengadaan laptop Chromebook di Kemendikbudristek tahun 2019–2022.
Izinkan Saya Kembali ke Keluarga
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani
Spanyol kini dilanda situasi darurat bak neraka bocor. Lebih dari 1.000 orang dilaporkan meninggal dunia
Juru bicara Fraksi Partai Nasdem DPRK Banda Aceh Teuku Iqbal Djohan
Brigpol JD, anggota Satlantas Polres Lubuklinggau yang digerebek sedang ngamar dengan istri TNI atau Ibu Persit kini ditahan di tempat khusus (patsus) Polda Sumatera Selatan
Seorang wanita paruh baya, ZU (33) warga salah satu Gampong di Pidie Jaya ditangkap Unit Jatanras Satreskrim Polresta Banda Aceh. Ia diduga melakukan pencurian uang Rp20 juta di TK Az – Zahra, Kuta Alam Banda Aceh. (Foto: Dok. Polresta Banda Aceh)
Enable Notifications OK No thanks