Wakil Ketua DPRK Hamdan Sampaikan Pesan Idulfitri Bupati Aceh Tengah
Infoaceh.net, TAKENGON — Bupati Aceh Tengah Haili Yoga diwakili Wakil Ketua DPRK Aceh Tengah Hamdan membacakan sambutan pada pelaksanaan shalat Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah yang berlangsung di Lapangan Masjid Quba Bebesen, Aceh Tengah, Senin (31/3).
Wakil Ketua DPRK Aceh Tengah Hamdan menyampaikan Syawal bukan hanya sekedar bulan kemenangan akan tetapi juga bulan peningkatan setelah ditempa bulan Ramadhan.
“Kita berharap tetap terus meningkatkan ketakwaan dan amal ibadah kita semua dalam menjalankan ibadah puasa selama satu bulan ni selain itu juga mari kita memperkuat silaturahmi sesama umat muslim,” ujarnya.
Dalam hal ini Bupati Aceh Tengah Haili Yoga menyampaikan ada beberapa visi misi dalam pembangunan Aceh Tengah dengan tekad yang kuat, selama kemimpinan Haili Yoga sudah menjalankan beberapa program.
Pertama, memperbaiki pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah Datu Beru karena kesehatan masyarakat prioritas utama di pemerintahan Haili Yoga
Kedua, program Sekolah Belangi membangun masa depan daerah, program ini bertujuan memastikan anak-anak Aceh Tengah mendapatkan akses pendidikan merata dan berkualitas dengan menjalankan kerja sama ke beberapa sekolah kedinasan dan Universitas Unggulan.
Ketiga meningkatkan kedisiplinan kerja pegawai, karena hal ini modal utama dalam membangun pemerintahan Aceh Tengah yang lebih baik lagi, karena itu tetap terus mendorong peningkatan kedisiplinan pegawai Kerja.
Keempat, meningkatkan Jum’at bersih untuk menuju perubahan yang lebih baik untuk Aceh Tengah kedepannya. Karena ingin menjadikan kabupaten Aceh Tengah ini yang lebih bersih dari daerah daerah lainnya
Kelima, akan tetap terus meningkatkan Safari Subuh mulai dari masjid ke masjid lainnya dengan menghidupkan kembali fungsi masjid sebagai pusat sosial dan beribadah serta pemberdayaan umat muslim.
“Dengan ini bisa melahirkan generasi lebih religius yang berakhlak mulia,” ujar Hamdan, Wakil Ketua DPRK Aceh Tengah di hadapan ribuan jamaah shalat Idulfitri
Di akhir sambutannya, Hamdan juga mengajak masyarakat Aceh Tengah gemar membaca Alquran karena ini sebagai upaya meningkatkan kualitas spiritual dan moral.