Infoaceh.net, BANDA ACEH – General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Aceh Mundhakir, menemui Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Zulfadli pada Senin (6/1/2025) di Banda Aceh.
Pertemuan ini membahas kinerja PLN Aceh serta persiapan menjelang bulan suci Ramadan.
Ketua DPRA Zulfadli mengapresiasi langkah-langkah yang dilakukan PLN Aceh dalam memenuhi kebutuhan listrik masyarakat.
Ia berharap tidak ada pemadaman listrik yang direncanakan selama Ramadan agar masyarakat dapat beribadah dengan nyaman.
“Kami mengapresiasi kinerja PLN Aceh yang terus berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Harapan kami, tidak ada pemadaman terencana selama bulan Ramadhan nanti,” kata Zulfadli.
Menanggapi hal tersebut, Mundhakir menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan dan menegaskan komitmen PLN untuk memastikan pelayanan kelistrikan tetap optimal.
“Kami berterima kasih atas apresiasi dan dukungan dari Ketua DPRA. Sebagai persiapan menjelang Ramadhan, kami akan melakukan langkah pemeliharaan preventif untuk meminimalisir potensi gangguan kelistrikan,” ujar Mundhakir.
Mundhakir menambahkan, kondisi kelistrikan Aceh saat ini berada dalam surplus serta didukung jaringan andal, PLN optimistis mampu melayani kebutuhan listrik masyarakat selama Ramadhan.
“PLN berkomitmen melistriki Aceh dengan baik, sehingga masyarakat dapat menjalani ibadah di bulan suci Ramadan dengan nyaman,” pungkasnya.