Persiraja Tumbang di Lampineung, Kalah 0-2 dari PSPS
Ada tujuh tembakan yang dilepaskan oleh skuad Laskar Rencong ke gawang PSPS. Dua tembakan di antaranya tepat sasaran. Namun sayang, tidak ada satupun tembakan yang menjadi gol.
Sementara PSPS hanya melakukan dua tembakan dan tak satupun yang mengenai target. Hingga babak pertama berakhir, skor kacamata tak berubah.
Pasukan Aji Santoso mulai tampil menggila di bab kedua. Pemain asingnya John Edi Mena sukses mengejutkan publik tuan rumah lewat golnya menit ke-54.
Bahkan PSPS sukses menambah gol lewat Learby sebelas menit berselang.
Upaya Persiraja mengejar ketertinggalan dua gol kerap mentah dengan solidnya pertahanan PSPS.
Miftahul Hamdi sempat melepaskan tendangan keras yang masih bisa ditepis kiper PSPS Rudi Razak.
Tertinggal dua gol oleh tim tamu, Pelatih Persiraja Akhyar Ilyas kembali melakukan pergantian pemainnya. Dia menarik keluar dua pemainnya sekaligus pada menit 70′ yakni Rizky Yusuf dan Tri Oka. Sebagai penggantinya, Akhyar Ilyas memasukkan Adam Maulana dan Rahmansyah.
Meski sudah melakukan pergantian pemain, upaya yang dilakukan Persiraja belum mampu juga menciptakan gol balasan. Pada menit 81′, Persiraja kembali menarik keluar pemain seniornya Andik Vermansyah dan memasukkan Al Muzaini.
Namun pergantian pemain yang dilakukan Akhyar Ilyas belum juga membawa perubahan bagi timnya. Bahkan hingga 6 menit waktu tambahan, tak ada satupun gol balasan yang diciptakan Persiraja. Skor 0-2 bertahan hingga pertandingan berakhir, dengan kemenangan untuk PSPS Pekanbaru.