Pj Gubernur Safrizal: “Welcome to The Jungle”
Baik itu emas, perak ataupun perunggu. Perolehan medali, terutama emas akan membuat Aceh menjadi pemuncak.
Meskipun berat, tapi bukan mustahil bagi Aceh. Sebagai tuan rumah, Aceh punya peluang untuk masuk dalam lima besar PON XXI.
Karena itu peran tambahan Pj Gubernur Safrizal diharapkan untuk memotivasi dengan cara menjanjikan bonus bagi atlit yang meraih medali.
Walhasil Pj Gubernur Safrizal harus melakukan “duek ube let punggoeng, jak ube let tapak”. Filosofi ini intinya agar seseorang tidak boleh mengambil hak orang lain.
Tapi dalam konteks kekinian, falsafah orang Aceh itu menjadi pegangan bagi Pj Gubernur Safrizal agar mampu membawa diri di antara sebagai putera Aceh yang dipercaya untuk memimpin di masa transisi dan sebagai “wakil” Pusat. Dua kakinya tidak utuh berpijak di bumi Aceh.
Karena itu, kita tunggu “action” Pj Gubernur Safrizal untuk mengayuh sampan agar sekali mendayung dua pulau terlampaui.
Sukses menggelar pilkada serentak secara demokratis dan membawa harum nama Aceh dan Pusat dalam ajang PON XXI. Mari kita ucapkan “welcome to the jungle” kepada Pj Gubernur Safrizal.
Semoga Aceh dalam beberapa bulan mendatang menjadi “jungle” yang menarik dan nyaman untuk dikunjungi oleh tamu luar dan investor.
Wallahu a’lam bissawwab.