Istri Plt Gubernur Bagi Sembako untuk Pelajar Kurang Mampu
“Bantuan yang kami berikan ini jangan dilihat besar kecilnya. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit membantu selama berada di rumah,” harap Nurasma.
Ia juga menyosialisasikan langkah pencegahan COVID-19 kepada pelajar dengan cara rutin mencuci tangan, menjaga jarak fisik, tidak melakukan perkumpulan dan tidak keluar rumah bila tidak ada urusan penting.
Kadis Pendidikan Aceh, Rachmat Fitri HD, mengapresiasi langkan DWP Dinas Pendidikan Aceh yang berniat baik membantu putra-putri yang sedang melaksanakan proses belajar di rumah.
Ia mengatakan, langkah pencegahan COVID-19 yang paling ampuh dengan berwudhu dan menunaikan ibadah salat yang diperintahkan Allah SWT kepada umat Islam.
“Dengan demikian kita dapat meminta pertolongan kepada Allah melalui salat, agar dijauhkan dari COVID-19 maupun penyakit lainnya,” pungkasnya. (m)