Wapres Harapkan UIN Ar-Raniry Terus Berprestasi Melalui Riset dan Inovasi
BANDA ACEH — Dalam rangka milad ke-59 UIN Ar-Raniry tahun 2022, sejumlah pejabat negara ikut berpartisipasi untuk mengucapkan selamat dan sukses atas hari jadi kampus Jantong Hate Rakyat Aceh ini.
Antara lain ucapan selamat dari Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.
Pada kesempatan tersebut, Wapres Ma’ruf Amin berharap UIN Ar-Raniry Banda Aceh dapat terus berprestasi dalam membangun bangsa menuju Indonesia maju terutama melalui upaya-upaya riset dan inovasi.
Menurutnya, dalam era teknologi informasi dan persaingan global yang ketat, perguruan tinggi dituntut untuk selalu siap untuk memberikan jawaban melalui berbagai inovasi.
“Hal ini penting, karena inovasi merupakan kunci keberhasilan dalam memenangkan persaingan global”.
Lebih lanjut, Ma’ruf Amin menjelaskan melalui inovasi perguruan tinggi juga dapat berkontribusi mempersiapkan masyarakat menghadapi disrupsi, baik di bidang ekonomi, sosial dan keagamaan yang timbul akibat perkembangan teknologi yang demikian cepat.
Selain itu, dalam rangka memperingati Milad ke-59, Wapres juga berharap UIN Ar-Raniry dapat terus menjadi institusi pendidikan Islam yang menyemai nilai-nilai moderasi yang akan menopang persatuan dan tegaknya NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
Hal senada juga diharapkan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, semoga dalam usianya yang ke-59, UIN Ar-Raniry Banda Aceh terus berkomitmen melahirkan intelektual muslim yang mampu berkontribusi bagi kemajuan Indonesia, utamanya dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.
Rektor Targetkan UIN Ar-Raniry Unggul dan Menuju PTN-BH
Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh menggelar rapat senat terbuka dalam rangka memperingati Milad ke-59 yang berlangsung di Gedung Auditorium Prof Ali Hasjmy Kopelma Darussalam Banda Aceh, Selasa (25/10/2022).
Rektor UIN Ar-Raniry Prof Dr Mujiburrahman MAg dalam sambutannya mengatakan UIN Ar-Raniry Banda Aceh bisa menjadi institusi pendidikan yang berdiri sejajar dengan Perguruan Tinggi lainnya di Indonesia, tidak lepas dari pengabdian dan kontribusi para pendahulu.