BANDA ACEH — Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dijadwalkan menghadiri peringatan 19 tahun tsunami di Provinsi Aceh pada Selasa besok, 26 Desember 2023, di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh
Kunjungan Prabowo ke Aceh bertepatan pada hari ke-28 masa kampanye Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.
Berdasarkan informasi yang diterima, Prabowo Subianto dijadwalkan tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM) sekitar pukul 09.00 WIB.
Selanjutnya akan menghadiri peringatan 19 tahun bencana Tsunami Aceh di Masjid Raya Baiturrahman.
Prabowo juga akan berziarah ke kuburan massal korban tsunami di Aceh Besar pukul 12.45 WIB.
Kehadiran Prabowo Subianto ke Aceh, berbarengan dengan kedatangan Susilo Bambang Yudyoyoho (SBY). Kedua tokoh bangsa tersebut akan menghadiri peringatan 19 tahun bencana Tsunami Aceh di Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh.
Ketua Koordinator Juru Kampanye Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo Subianto-Gibran Aceh, Mahfudz Y Loethan di Senin, 25 Desember 2023 menjelaskan, kehadiran Prabowo ke Bumi Serambi Mekkah sebagai bentuk kecintaan beliau kepada masyarakat Aceh.
Menurut Mahfudz, selain memperingati 19 tahun Tsunami Aceh, Prabowo Subianto juga akan bertemu dengan Tim Kampaye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Aceh, pengurus partai pengusung dan simpatisan.
Menteri Pertahanan itu akan memenuhi undangan konsolidasi DPD Partai Demokrat Aceh pada pukul 16.00 WIB.
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) juga dijadwalkan bertandang ke Aceh.
Setelah itu pada malam harinya, Ketua Umum Partai Gerindra tersebut akan menyeruput kopi bersama masyarakat di salah satu kedai kopi di Banda Aceh pukul 20.30 WIB.
KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian penetapan jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024. (IA)