Jembatan Desa di Tenggulun Aceh Tamiang Ambruk Akibat Banjir
ACEH TAMIANG — Akibat hujan yang turun dengan intensitas tinggi di Kabupaten Aceh Tamiang beberapa hari terakhir, dilaporkan debit air sungai di wilayah tersebut telah meningkat dan meluap ke wilayah pemukiman warga.
Hal ini menyebabkan terjadinya banjir luapan di Desa Selamat, Dusun Pakel, Dusun Lama, Dusun Tualang Niat yang ada di Kecamatan Tenggulun Kabupaten Aceh Tamiang, Selasa (31/8).
Dampak material yang disebabkan oleh kejadian ini yaitu di Dusun Pakel sebanyak 70 unit rumah terendam banjir. Dusun Lama 12 unit rumah terendam banjir. Dusun Tualang Niat 30 unit rumah terendam banjir.
Total rumah yang terendam banjir berjumlah 112 unit, dengan ketinggian air mencapai 50 -100 cm.
Selain itu banjir juga telah menyebabkan jembatan penghubung Dusun Pakel menuju Dusun Lama putus.
Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Imam Asfali melalui Kapolsek Tenggulun, Ipda Asril SH membenarkan ada jembatan rubuh di Kampung Selamat akibat kuatnya arus banjir.
Saat ini korban terdampak masih dalam tahap pendataan, pengungsi berjumlah 12 KK dan diketahui telah mengungsi ke rumah saudara terdekat. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
BPBD Kabupaten Aceh Tamiang telah melakukan pemantauan di lokasi kejadian. Informasi terakhir yang diperoleh BPBA, air sudah mulai surut dan turun ke wilayah hilir. (IA)