12 Besar Liga 2, Laga PSMS Medan vs Persiraja di Deli Serdang Dipercepat Satu Hari
Deli Serdang — Laga perdana babak 12 Besar Liga 2 2023/2024 antara Persiraja Banda Aceh menghadapi PSMS Medan di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubuk Pakam Deli Serdang dipercepat satu hari.
Sebelumnya, pertandingan tersebut dijadwalkan digelar pada 7 Januari 2024. Tapi, kini mengalami perubahan menjadi 6 Januari 2024
Operator kompetisi Liga 2, PT. Liga Indonesia Baru (LIB) sudah menyurati kedua tim beberapa hari lalu.
Dalam jadwal baru yang dikirimkan tersebut, laga PSMS Medan vs Persiraja Banda Aceh akan dihelat pada hari Sabtu, 6 Januari 2024 pukul 15.00 WIB.
Artinya, pertandingan PSMS Medan vs Persiraja dimajukan satu hari dari sebelumnya, Ahad 7 Januari 2024.
Selain itu, juga sudah dipastikan laga kedua tim akan disiarkan langsung oleh Indosiar.
Sekum Persiraja Rahmat Djailani membenarkan perubahan jadwal tersebut yang dimajukan satu hari. “Benar, kita sudah menerima perubahan jadwal tersebut,” kata Rahmat Djailani, Rabu (3/1/2024).
Sekum Persiraja menjelaskan perubahan jadwal tersebut disebabkan karena Stadion Baharoeddin Siregar digunakan oleh tiga tim saat ini, selain PSMS Medan yang bermain di babak 12 Besar Liga 2, juga ada tim PSDS Deli Serdang dan Sada Sumut FC yang saat ini juga harus menggunakan stadion tersebut untuk tampil di babak 16 Besar Play-off degradasi.
Sada Sumut FC yang bergabung di Grup A bersama Sriwijaya FC, PSKC Cimahi, akan menggunakan Stadion Baharoeddin Siregar untuk menggelar laga kandang menghadapi Perserang Serang Banten pada 7 Januari 2024.
Sebagaimana diketahui, babak 12 besar yang dibagi dalam tiga grup akan dilaksanakan mulai 6 Januari hingga 3 Februari 2024 nanti.
Pertandingan akan menggunakan sistem home and away dimana hanya juara grup dan satu runner up terbaik yang berhak akan tiket ke babak semifinal yang berarti sudah semakin dekat dengan tiket promosi ke Liga 1.
Tim-tim kontestan babak 12 besar pun sudah mempersiapkan diri dengan lebih maksimal lagi.
Jelang laga perdana di babak 12 besar Liga 2 Indonesia musim 2023/2024, baik PSMS Medan maupun Persiraja memiliki ambisi besar mengamankan 3 poin saat bertanding di Stadion Baharoeddin Siregar, Kabupaten Deliserdang, Sabtu 6 Januari 2024.
Pelatih PSMS Medan, Miftahudin Mukson terus menggenjot fisik pemain dalam persiapan laga tersebut, di Stadion Baharoeddin Siregar.
Skuad tim Ayam Kinantan dengan serius melakukan latihan, sesi demi sesi dalam latihan tersebut. Miftahudin mengungkapkan bahwa persiapan PSMS sejauh ini berjalan lancar. Pemain terlihat dalam motivasi tinggi.
“Semua pemain oke dan motivasi sangat tinggi dan bisa dilihat dari latihan hari ini” ucap Miftahudin kepada wartawan, usai latihan, Selasa sore, 2 Januari 2024.
PSMS Medan kini menuju persiapan spesifik untuk menghadapi Persiraja. Bertemu dua kali di babak Grup 1, PSMS Medan sudah mengantongi kekuatan lawan.
“Persiapan normal tapi lebih detail. Alhamdulillah kita sudah tahu tim lawan, dengan dua tim yang sama (Persiraja dan Semen Padang), satu grup yang berbeda dari Grup 2 (PSIM Yogyakarta). Tapi sudah kita lihat dan sudah ada strategi dan taktik yang kita siapkan untuk tiga match awal ini,” jelas pelatih berkacamata itu.
Miftahudin optimistis, PSMS akan meraih hasil positif khususnya di laga perdana 12 besar.
Sementara Persiraja Banda Aceh juga menyiapkan dtrategi khusus saat melawan PSMS Medan di babak 12 Besar
Sejumlah perbaikan terus dilakukan tim pelatih guna mencuri tiga poin di kandang lawan.
Pertandingan Persiraja menghadapi PSMS Medan bakal berlangsung di Stadion Baharuddin Siregar, Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Sabtu, 6 Januari 2024.
Pelatih Kepala Persiraja, Achmad Zulkifli, mengatakan tim berjuluk Laskar Rencong itu memperbaiki semua kekurangan dengan melakukan evaluasi setiap lini tim.
“Semua kita evaluasi, dari segi penyerangan, segi pertahanan, semua kita evaluasi.
Apa yang menjadi kekurangan kita, kita perbaiki di sisa waktu ini, apa yang jadi kelebihan kita, akan terus kita tingkatkan dalam latihan beberapa hari terakhir,” kata Achmad Zulkifli, Rabu (3/1).
Zulkifli menyebut, pihaknya tidak ingin kecolongan di awal pertandingan babak 12 Besar Liga 2 saat menghadapi tuan rumah PSMS Medan di Deli Serdang nantinya.
Dia menuturkan, pertandingan terakhir di Padang saat Persiraja kebobolan banyak gol juga menjadi perhatian tim pelatih untuk menambal lubang yang ada.
Selain itu, kata dia, Persiraja juga meningkatkan skill dari berbagai posisi pemain, baik itu striker, wing play, maupun posisi-posisi lainnya.
Zulkifli berharap, David Laly dan kawan-kawan bisa bekerja keras dan memberikan permainan yang maksimal, agar dapat mencuri poin penuh pada laga pembuka 12 Besar. (IA)