Infoacehnet

Portal Berita dan Informasi Aceh

Atlet Menembak Aceh Sumbang 2 Perunggu Asian Games 2023 Untuk Indonesia

Atlet Cabang Menembak Aceh Muhammad Badri Akbar (kanan) menyumbang dua medali perunggu Asian Games 2023 untuk untuk Indonesia

BANDA ACEH – Atlet asal Aceh dari cabang menembak sukses mencatatkan sejarah baru, mampu merebut dan menyumbang dua medali perunggu untuk kontingen Indonesia pada ajang Asian Games 2023 yang berlangsung di Guangzhou, Cina.

Adalah Muhammad Badri Akbar atlet menembak Aceh yang dipercaya oleh PB PERBAKIN untuk mewakili Indonesia di ajang multi even negara-negara Asia sukses meraih medali perunggu di nomor 10m Running target men Team.

Akbar yang berkolaborasi dengan Muhammad Sejahtera Dwi Putra (peraih emas 10m Running target men Individu) dan Julio Irfandi berhasil bertengger di posisi 3 dengan perolehan total nilai 1667-33x.

Medali emas di nomor team ini diraih Korea Selatan dengan 1.668 – 39x, sedangkan, perak direbut Korea Utara lewat 1.668 – 29x.

Medali perunggu kedua diraih pada nomor 10m Running target Mixedrun team yang dilombakan hari Selasa, 26 September 2023. Dengan team yang diisi oleh petembak yang sama yakni M. Sejahtera Dwi putra (penambahan 1 emas di nomor 10m RT mixrun individu) dan Julio Irfandi.

Total Muhammad Badri Akbar meraih 2 medali perunggu dari 2 medali emas dan 2 perunggu yang diraih team menembak Indonesia di Asian Games 2023 ini.

Baca Juga : Begal Proyek APBA

Muhammad Badri Akbar yang merupakan atlet binaan Pengprov PERBAKIN Aceh ini merupakan atlet unggulan Aceh yang diharapkan mampu meraih medali emas pada perhelatan PON tahun 2024 mendatang.

Ketua Harian Pengprov PERBAKIN Aceh H Tarmizi ST merasa bangga dengan hasil yang diraih Muhammad Badri Akbar di Asian Games 2023 Guangzhou, Tiongkok ini.

Raihan ini adalah sejarah baru bagi atlet menembak Aceh yang mampu menorehkan prestasi di ajang olahraga terbesar se-Asia.

Akbar yang saat ini masih berusia muda merupakan atlet andalan Indonesia di nomor 10m Running target men.

“Insya Allah di PON 2024 mendatang Muhammad Badri Akbar mampu meraih medali emas untuk Aceh di nomor ini,” pungkas Ketua Harian Perbakin Aceh Tarmizi. (IA)

Tutup