Camat Lhoknga Budi Santosa Meninggal Dunia

Almarhum Budi Santosa (kanan) usai dilantik sebagai Camat Lhoknga oleh Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto beberapa waktu lalu

LHOKNGA — Kabar duka datang dari jajaran Pemkab Aceh Besar. Budi Santosa S.STP yang saat ini menjabat Camat Lhoknga, Aceh Besar, meninggal dunia pada Sabtu pagi (15/4/2023) pukul 10.00 WIB.

Pria murah senyum dan dedikatif ini menghembuskan nafas terakhir akibat serangan jantung yang dialaminya.

Menurut kabar dari pamannya, Bakhtiar atau yang akrab disapa Apa Yan, Budi Santosa pada dasarnya seorang pekerja keras, almarhum juga tidak ada riwayat penyakit jantung, namun pada hari Sabtu tadi pukul 09.00, tiba-tiba almarhum merasa sakit sesak dan pada pukul 10.00 WIB dibawa ke Rumah Sakit Tengku Fakinah Jalan Jenderal Sudirman Geuceu Iniem, Banda Aceh.

Baca Juga : Begal Proyek APBA

“Pihak rumah sakit sudah mengambil tindakan dengan segera, namun Budi Santosa telah dipanggil Yang Maha Kuasa,” kata Bakhtiar.

Menurut Bakhtiar, pihak keluarga sangat terkejut dan merasa kehilangan sosok ramah dan pekerja keras, namun kematian merupakan takdir Allah.

Almarhum dikebumikan di Gampong Garot, Kecamtan Darul Imarah.

Sejak pukul 14.00 WIB, rombongan Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto dan Sekda Aceh Besar Sulaimi dan teman sejawat telah hadir di rumah duka di Jln. Teladan 1 Lr. Makmur Dusun Teladan Gampong Garot Darul Imarah Aceh Besar.

Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto mengatakan, atas nama Pemkab Aceh Besar serta pribadi, ia mengucapkan duka cita mendalam, dan berharap keluarga almarhum tabah menghadapi cobaan ini.

“Kami benar benar-benar kehilangan seorang staf yang loyal dan dedikatif, mari kita doakan agar almarhum diganjar dengan jannah Allah. Konon lagi beliau berpulang di bulan Ramadhan, bulan yang penuh baraqah dan ampunan-Nya,” tutur Iswanto dalam nada berduka.

Budi Santosa selain Camat Lhoknga, juga pernah menjabat Camat Kota Jantho, Camat Peukan Bada dan juga pernah bertugas di BPBD dan DPMPTSP Aceh Besar. (IA)

Tutup