DM Entertainment Luncurkan “Ramadhan Plus–Plus”, Angkat Tema Permasalahan Anak Muda
BANDA ACEH — DM Entertainment mengumumkan peluncuran konten khusus selama bulan Ramadhan yaitu “RAMADHAN PLUS – PLUS”, memberikan konten untuk muda – mudi Indonesia agar dapat insight plus-plus selama Ramadhan 1445 Hijriah.
Dengan mengangkat tema permasalahan anak muda zaman now, diharapkan muda – mudi Indonesia terus berada dalam nilai-nilai religi, agar dapat bermasyarakat dengan perkembangan – perkembangan zaman modern saat ini.
“Dalam menyambut bulan suci Ramadhan, kami ingin mengangkat isu-isu sosial yang dihadapi oleh anak muda di tengah kewajiban ibadah dan tuntutan kehidupan modern,” ujar Habib Fahmi dari DM Entertainment, Rabu (13/3).
Melalui program “RAMADHAN PLUS – PLUS”, diharapkan muda mudi di Indonesia terus mendapatkan nilai tambah di bulan suci Ramadhan, konten – konten yang disajikan diharapkan menjadi teladan bagi muda mudi Indonesia dimana era perkembangan terus berjalan, akan tetapi unsur – unsur nilai religi tidak boleh luput dalam kehidupan bermasyarakat.
Dengan mengangkat nilai-nilai spiritual dalam suasana Ramadhan.
“RAMADHAN PLUS – PLUS”, ini dirancang untuk menginspirasi dan meningkatkan pemahaman akan makna sejati kehidupan.
“RAMADHAN PLUS – PLUS” dijadwalkan tayang setiap hari selama bulan Ramadhan pada pukul 17:00 WIB di Youtube channel DM entertainment, yang akan dipandu oleh host fenomenal yaitu Rahmad Soad dan Muhammad Arista.
“RAMADHAN PLUS – PLUS” hadir dengan berbagai Narasumber dan Bintang Tamu untuk menyajikan konten – konten religi yang digemari oleh muda – muda Indonesia.
“DM Entertainment selalu berkomitmen memberikan hiburan yang bermakna, memperkaya pengalaman penonton, dan menyatu dengan semangat suci bulan Ramadhan. Selamat menikmati dan merayakan kebersamaan di tengah keindahan bulan suci ini,” pungkas Habib Fahmi. (IA)